Resep Mi Goreng Bumbu Terasi, Menu Sarapan Praktis Dengan Aroma yang Begitu Lezat

By Dwi, Kamis, 23 Desember 2021 | 07:00 WIB
Resep Mi Goreng Bumbu Terasi, Menu Sarapan Nikmat yang Patut Diacungi Jempol (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Mi Goreng Bumbu Terasi ini dari namanya saja kita sudah tahu kalau rasa dan aromanya lezat banget.

Dimasak dengan tambahan ayam dan telur, membuat Resep Mi Goreng Bumbu Terasi ini jadi lebih menarik untuk kita santap.

Jadi tak perlu pikir panjang lagi untuk membuat Resep Mi Goreng Bumbu Terasi yang sedap ini untuk menu sarapan nanti.

Baca Juga: Resep Mi Goreng Sayuran Enak, Menu Sarapan Sehat yang Direkomendasikan Untuk Hari Ini

Waktu: 30 Menit

Sajian: 5 Porsi

Bahan:200 gram mi telur gepeng, direbus1 sendok makan kecap manis1 sendok makan kecap asin100 gram ayam suwir2 butir telur kocok lepas75 gram kol iris3 batang caisim potong-potong1/4 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/4 sendok teh gula pasir150 ml kaldu ayam2 batang daun bawang iris miring3 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:4 siung bawang putih6 butir bawang merah goreng3 butir kemiri sangrai1 buah tomat merah1 1/2 sendok teh terasi, goreng

Cara Membuat Mi Goreng Bumbu Terasi:

1. Aduk rata mi dengan kecap manis dan kecap asin.

2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir. Sisihkan di pinggir wajan.

3. Masukkan ayam. Aduk rata. Tambahkan kol, dan caisim. Aduk sampai layu.

4. Masukkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang kaldu ayam. Masak sampai meresap dan sayur matang.

5. Tambahkan mi. Aduk sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

Baca Juga: Resep Mi Goreng Tabur Abon, Menu Sarapan Serba Mi yang Menarik Untuk Disantap

Baca Juga: Resep Mi Goreng Terasi, Menu Sarapan Pilihan yang Mudah Dibuat Dan Rasanya Sedap Banget

Baca Juga: Mulai Pagi Ini, Stop Sarapan Mi Goreng Dicampur 2 Bahan Favorit Ini! Memang Enak Tapi Bahayanya yang Mengancam Tidak Main-Main

Baca Juga: Tolong Kasih Tahu Pembantu! Jangan Lagi Masak Mi Goreng dengan Cara Salah Ini, Siap-siap Kaget Tahu Efeknya yang Merugikan Banget

Baca Juga: Resep Mi Goreng Chicken Bisa Jadi Bekal Atau Menu Sarapan Buah Hati Hari Ini