Manfaat Brotowali Lainnya
Selain dapat menyembuhkan asam urat, berikut adalah manfaat brotowali lainnya.
1. Menurunkan tekanan darah tinggi
Di Indonesia, brotowali dipercaya dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
Dalam sebuah penelitian tahun 2013 yang dilakukan pada tikus melaporkan bahwa beberapa kandungan dalam brotowali dapat menurunkan tekanan darah.
Selain itu, brotowali juga dapat menghambat aktivitas aterosklerosis.
Artinya, brotowali dapat melindungi kesehatan jantung Anda.
Brotowali dapat menunda perkembangan aterosklerosis pada pembuluh darah dengan cara menekan kadar kolesterol total, trigliserida, dan lipoprotein densitas rendah.
Sifat antioksidan yang dimiliki oleh brotowali juga dapat melindungi kesehatan jantung dan pembuluh darah.