SajianSedap.com - Resep Fetucini Singkong Ayam Krimi Pedas ini rasanya tidak sepedas yang kita bayangkan.
Justru cita rasa pedas dan gurih dari Resep Fetucini Singkong Ayam Krimi Pedas ini membuat kita langsung ketagihan begitu menyantapnya.
Yuk, hadirkan Resep Fetucini Singkong Ayam Krimi Pedas yang enak ini untuk menu sarapan hari ini.
Baca Juga: Resep Fetucini Bayam Ayam Jamur Ini Tak Hanya Nikmat, Tapi Juga Menyehatkan
Waktu: 45 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan Fetucini:200 gram tepung terigu protein tinggi100 gram singkong, kukus, haluskan1 sendok makan garam2 butir telur1 sendok makan mianyak goreng
Bahan Saus:3 siung bawang putih, cincang kasar2 buah cabai merah besar, buang biji, cincang kasar2 lembar daging asap, potong panjang40 gram kuning telur1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica hitam bubuk1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Taburan:100 gram keju parut
Cara Membuat Fetucini Singkong Ayam Krimi Pedas:
1. Campur tepung terigu, singkong, air, garam, telur, dan minyak goreng sampai menggumpal.
2. Giling tipis dengan gilingan mi dari yang paling tebal no. 1 beberapa kali sampai halus. Kurangi ketebalannya ke no 2. Giling beberapa kali sampai halus. Lakukan sampai ketebalan no. 7. Potong dengan potongan mi lebar. Rebus sampai matang. Sisihkan.
3. Saus, tumis bawang putih sampai harum. Masukkan cabai. Aduk sampai layu. Tambahkan daging asap. Aduk rata.
4. Tuang campuran susu dan kuning telur. Aduk sampai meletup-letup. Bubuhi garam dan merica.
5. Tambahkan fetucini. Aduk rata. Sajikan bersama keju.
Baca Juga: Resep Mangkuk Pasta Sosis Bisa Jadi Opsi Menu Sarapan Anti Bosan Saat Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Fettuccini Lada Hitam, Menu Sarapan Dari Pasta Dengan Rasa yang Tak Biasa
Baca Juga: Resep Sup Tomat Pasta, Hidangan Mancanegara Untuk Teman Bersantap Di Malam Hari
Baca Juga: Resep Spageti Bumbu Kari, Menu Pasta Enak Dengan Aroma Rempah yang Mantap