Ngapain Beli Baru, Kalau Setrika Gosong Bisa Kinclong Pakai Cuka Dapur, Begini Caranya Supaya Berhasil!

By Idam Rosyda, Selasa, 28 Desember 2021 | 15:40 WIB
cara menghilangkan noda gosong dan lengketpada setrika dengan cuka (SajianSedap)

3. Memakai penghapus

Selain untuk menghilangkan tulisan pensil di kertas, penghapus ternyata punya manfaat lain yakni membersihkan bagian bawah setrika.

Penghapus dapat menghasilkan keajaiban pada setrika, terutama jika setrika Anda terkena air sadah atau air keras.

Yang perlu dilakukan adalah membasahi penghapus.

Lalu gosokkan pada setrika sampai noda hilang dan basahi kembali penghapus sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Iseng-iseng Ganti Sabun dengan Belimbing Wuluh untuk Bersihkan Kamar Mandi, Wanita ini Kaget Bukan Main Lihat Hasilnya Cuma Dalam 10 Menit

4. Setrika di atas koran dan garam

Percaya atau tidak, garam dan koran juga bisa membantu kita membersihkan noda yang ada pada pelat besi setrika.

Cukup membalikkan setrika ke pengaturan terpanas dan letakkan koran di papan setrika.

Taburkan garam secukupnya di atas koran dan setrika koran tersebut dengan membentuk lingkaran sampai bersih.

Jika tidak memiliki koran, Anda dapat menggunakan kantong kertas cokelat sebagai penggantinya.

5. Gunakan es batu dan pisau plastik

Segera setelah setrika bersentuhan dengan plastik, cabut dari listrik dan biarkan sampai dingin.

Isi mangkuk atau wajan logam dengan es batu dan letakkan pelat besi di atas es agar plastik mengeras dengan cepat.