Mau Sehat Gak Perlu Mahal, Coba Mulai Hari ini Makan 4 Potong Tempe Selama 4 Minggu, Wanita ini Rasakan Efek yang Gak Main-main!

By Ulfa, Sabtu, 1 Januari 2022 | 11:40 WIB
Manfaat makan empat tempe selama empat minggu (Tribunnews.com)

Tempe juga dapat meningkatkan aktivitas enzim antioksidan SOD serta menurunkan MDA dan oksidasi LDL.

Hasil penelitian ini secara bermakna menunjukkan bahwa tempe mempunyai kemampuan untuk menurunkan faktor risiko penyakit jantung koroner.

Penelitian tersebut merupakan disertasi dari Diah Mulyawati Utari dengan judul "Efek Intervensi Tempe terhadap Profil Lipid, Superoksida Dismutase, LDL Teroksidasi dan Malondialdehyde pada Wanita Menopause".

Selain untuk turunkan risiko penyakit jantung, berikut ini beberapa manfaat lain dari tempe seperti dikutip dari Kompas.com:

Baca Juga: Dikasih Tahu Tetangga yang Punya Warteg, Ternyata Begini Cara Masak Orek Tempe Kering yang Garing Walau Sudah Dingin, Kuncinya di Bumbu Ini

1. Diet

Dikutip dari Kompas.com (14/10/2019), hasil fermentasi kedelai dengan inokulum Rhizopus sp. yang berwarna putih kapas merupakan jamur yang dapat mengurangi protein dalam kedalai.

Hasil penguraian itu akan menjadi asam amino, sehingga lebih mudah diserap oleh tubuh.

Salah satu manfaat tempe bagi perempuan adalah membuat tubuh tetap langsing dan mendukung program diet atau penurunan berat badan.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.