Minum Jamu untuk Kesehatan, Adakah Kenaikan Selama Pandemi Covid-19?

By Ulfa, Kamis, 6 Januari 2022 | 12:40 WIB
Dua cara membuat jamu sendiri di rumah dengan mudah (99.co)

SajianSedap.com - Siapa yang sampai saat ini masih minum jamu?

Jamu merupakan salah satu minuman untuk kesehatan yang disukai banyak orang.

Jenis jamu pun beragam yang tentunya baik untuk tubuh dan meningkatkan imunitas kita.

Sejak jaman dulu pun, jamu tak kehilangan pamornya dan masih dicari masyarakat banyak.

Apalagi saat Covid-19 melanda, minum jamu bak diharuskan untuk tangkal penyakit.

Banyak orang yang mencari jamu yang dimaksudkan agar terhindar dari virus mematikan tersebut.

Karena hal itulah, adakah kenaikan minat orang minum jamu saat pandemi Covid-19 ini?

Baca Juga: Biasa Hanya Jahe, Kunyit dan Kencur, Inilah Beberapa Bahan Lain untuk Membuat Jamu yang Jarang Diketahui Banyak Orang

Hal ini pun diungkap oleh Arief Eka Wardana selaku Head of Marketing di Acaraki Jamu.

Dalam wawancara eksklusif dengan tim Sajian Sedap, Arief Eka Wardana menjelaskan apakah ada kenaikan minum jamu selama masa pandemi?

Namun sebelum itu, Arief pun menjelaskan terlebih dahulu apa itu jamu.

Definisi Jamu

minum jamu

Diketahui kata jamu diketahui berasal dari bahasa Jawa kuno yaitu singkatan dari jampi usodo, yang artinya adalah doa untuk kesehatan.

"Jadi sebenarnya jamu itu bukan minuman, bukan hanya beras kencur, kunyit asam, jahe, dan sebagainya. Tapi istilah kata jamu itu merupakan doa untuk kesehatan," ujar Arief.

Menurut Arief, apa pun yang dibuat atau diberikan dengan doa untuk kesehatan, itu bisa disebut namanya jamu.

Lalu, adakah kenaikan orang minum jamu selama masa pandemi tahun lalu?

Jawabannya tentu saja ada.

Baca Juga: Biasa Hanya Jahe, Kunyit dan Kencur, Inilah Beberapa Bahan Lain untuk Membuat Jamu yang Jarang Diketahui Banyak Orang

 

Menurut Arief ada kenaikan orang minum jamu.

Namun kenaikan minat minum jamu ini bukan sebagai obat, namun untuk menjaga daya tahan tubuh.

"Ya ada kenaikan, pasti ada kenaikan. Karena jahe merah aja ada diminatin banyak segala macem.

Ya covid terbantu untuk lebih ke arah khasiat jamu sendiri kan juga bisa menjaga daya tahan tubuh kalau dikonsumsi secara rutin," jelasnya.

Baca Juga: Menyehatkan Tubuh, Namun Bolehkah Anak Minum Jamu? Ini Jenis Jamu yang Pas dan Disukai Anak