Biasanya bunga berwarna ini sering digunakan untuk membersihkan mata bayi.
Tak hanya itu, manfaat bunga telang ungu juga kerap kali dijadikan teh karena memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan dan juga kecantikkan kulit.
Melansir dari Nakita.id bunga telang sendiri memiliki senyawa bioaktif, termasuk di dalamnya tannins, saponins, triterpenoids, phenols, flavonoids, alkaloids and cardiac glycosides.
Dengan sederet kandungan yang ada pada bunga telang tersebut membuat bunga telang bisa dijadikan herbal alami.
Khasiat bunga telang ungu sangat berkaitan dengan sifat yang dimilikinya mulai dari antioksidan, antiinflamasi, antikanker, antimikroorganisme dan masih banyak lainnya.
Dengan begitu tidak heran bila bunga telang terkenal dengan khasiatnya dalam menangkal radikal bebas, diabetes, hingga kerusakan hati.
Selain itu juga bunga telang ungu bagus untuk menangkal penyakit saraf, alzeimer, asma, kanker, penuaan dini, sampai mencerah kulit wajah secara alami.
Selain itu, berikut ini beberapa manfaat dari bunga telang untuk tubuh:
1. Menghentikan Diare
Bunga telang memiliki manfaat untuk mengurangi gejala dan menghentikan diare lho Moms.