Suami Heran Kok Suka Banget Campurkan Bubuk Kopi Ke Sampo, Setelah Keramas Malah Melongo Lihat Efeknya, Bak Perawatan Di Salon Mahal

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 23 Januari 2022 | 14:10 WIB
Cuma campurkan bubuk kopi ke sampo saat keramas, jangan kaget dengan perubahan pada rambut ()

Mempunyai rambut lembut dan berkilau memang idaman semua orang.

Namun sayangnya tak semua orang punya rambut alami seperti itu.

Jika rambut tampak kusam, rapuh, dan kering, menambahkan pelembab alami seperti kopi dapat menghidupkan kembali penampilannya.

Sebab kopi dapat memperbaiki rambut kusam karena mengandung flavonoid.

Senyawa ini merupakan antioksidan yang mendorong regenerasi rambut.

Batang rambut bisa menjadi lebih halus sehingga menghasilkan rambut yang lebih lembut dan lebih mudah untuk diurai.

Cara menggunakannya juga sangat mudah.

Tinggal campurkan bubuk kopi dan sampo hingga teksturnya pas.

Baca Juga: Iseng Intip Suami Kok Tiap Buka Lemari Selalu Taruh Bubuk Kopi, Ternyata Efeknya Bisa Hilangkan Hal Buruk Ini, Semua Orang Pasti Langsung Ikutan

Setelah itu gunakan seperti keramas biasa.

Jika sudah 20 menit, bilas dengan air dingin lalu keringkan.

Yuk cobain di rumah Sase Lovers!