Jangan Buru-buru Minum Obat, Asam Urat Kambuh Langsung Obati dengan Makan Buah Ini, Efeknya Terasa Seketika

By Amelia Pertamasari, Kamis, 27 Januari 2022 | 11:50 WIB
Cara mengobati asam urat yang kambuh dengan bahan alami. (Kompas)

Asam urat dapat larut dalam air sehingga konsumsi timun suri atau blewah dapat membantu melarutkan sisa metabolik tersebut.

Pada penderita asam urat, dianjurkan untuk banyak minum air dan salah satu sumber alternatifnya, yakni dengan mengonsumsi timun suri khususnya.

Sekadar diketahui, asam urat yang berlebihan di dalam darah dapat membentuk kristal dan akan ditumpuk di persendian sehingga akan menyebabkan penyakit gout atau arthritis.

2. Baik untuk penderita hipertensi

Penderita hipertensi atau tekanan darah tingi biasanya dianjurkan untuk mengonsumsi kalium dalam jumlah cukup.

Hal tersebut disebabkan oleh tekanan darah normal memerlukan perbandingan antara natrium dan kalium yang sesuai di dalam tubuh.

Untuk memenuhi kebutuhan kalium itu, penderita hipertensi dianjurkan mengonsumsi buah yang tinggi kalium, di antaranya timun suri dan blewah.

Baca Juga: Hentikan Buang ke Tong Sampah, Ternyata Biji Salak Bisa Jadi Solusi Untuk Asam Urat yang Mendadak Kambuh, Begini Caranya

3. Antikoksidan

Vitamin C bersama dengan vitamin E dalam buah timun suri dan blewah dapat berperan sebagai antioksidan dengan cara meningkatkan kadar glutation antioksidan alamiah dalam tubuh yang akan memerangi zat-zat radikal bebas.

Dengan begitu, seseorang akan terhindar dari berbagai penyakit akibat proses penuaan sel serta meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Anak-anak, remaja, dan orang tua yang mebutuhkan sistem imun yang baik dianjurkan mengonsumsi vitamin C dalam jumlah cukup. Dalam hal ini, timun suri dan blewah ini adalah sumber vitamin C alternatif.