Heran Lihat Suami kok Sikat Gigi Pakai Tambahan Garam, Seminggu Kemudian Bikin Heboh Seisi Rumah dengan Hasilnya, Bikin Takjub

By Amelia Pertamasari, Jumat, 28 Januari 2022 | 19:40 WIB
Manfaat menggosok gigi dengan tambahan garam. (Freepik.com)

SajianSedap.com - Mulut adalah salah satu organ penting yang harus kita perhatikan dengan benar  perawatannya.

Sebab, mulut yang bersih menunjang kesehatan dan kepercayaan diri kita.

Namun, meski sudah dibersihkan dengan benar, seiring beragamnya makanan dan minuman yang kita konsumsi membuat gigi tidak mudah untuk dibersihkan.

Sehingga gigi terlihat menguning dan membuat kita tidak pede.

Jika Anda ingin memutihkan gigi dari noda kuning, ada beberapa cara membersihkan yang bisa dicoba di rumah.

Namun, Anda perlu cermat dalam menggunakan bahan yang dipilih dan melakukannya dengan benar.

Sebab jika dilakukan sembarangan dan bahan yang berbahaya, lapisan pelapis gigi bisa rusak.

Nah, berikut ini Anda bisa memutihkan gigi kuning dengan bantuan garam.

Simak caranya agar bisa Anda dapatkan khasiatnya.

Baca Juga: Suami Heran Kok Gosok Gigi Pakai Baking Soda, Seminggu Kemudian Wanita ini Sukses Bikin Seisi Rumah Kaget Saat Lihat Dirinya Tersenyum

Manfaat Menyikat Gigi dengan Tambahan Garam

Menurut beberapa sumber menyebutkan ada dua jenis penyebab warna gigi, pertama karena gigi sudah mati.

Kedua disebabkan karena, noda yang menyebabkan menjadikan gigi Anda terlihat tidak cerah dan kusam.

Pemicunya adalah konsumsi rokok, kopi, teh atau sering meminum wine, hal itulah yang membuat gigi menjadi bernoda.

Nah, jika Anda mengalami masalah sama seperti nomor dua, salah satu cara mudah untuk memutihkannya adalah dengan memanfaatkan garam.

Mengapa menggunakan garam?

Hal itu karena, larutan garam bisa digunakan sebagai disinfektan alami, walaupun tidak begitu kuat.

Selain itu, garam memiliki sifat abrasif di mana sifat inilah yang nantinya mampu menghilangkan stain dari gigi.

Kendati demikian, ada efek jangka panjang dari penggunaan garam sebagai pemutih gigi, anataranya adalah mengikis dan menghancurkan seluruh email gigi.

Baca Juga: Padahal Sudah Gosok Gigi Tapi Masih Bau Mulut, Mending Cepat Periksa ke Dokter, Bisa Jadi Gejala Penyakit Mematikan Ini Menyerang, Terbanyak Serang Para Suami!

Jadi dalam hal Ini Anda juga harus menggunakannya dengan bijak dan tidak menggunakan setiap hari.

Selain itu cara menggunakannya mudah, yang Anda butuhkan adalah, garam, sikat gigi dan pasta gigi.

Setelah itu, tumbuk garam menjadi bagian yang sangat halus dan lembut.

Kemudian, campurkan garam ke dalam pasta gigi Anda setelah itu mulailah menggunakannya untuk menggosok gigi Anda secara perlahan.

Perlu diingat juga bahwa cara menggunakan garam dan pasta gigi sama halnya dengan sengaja mengikis lapisan gigi secara perlahan.

Jadi untuk melakukan cara tersebut Anda juga perlu ektra hati-hati karena bisa saja gigi mengalami masalah, seperti misal abrasi.

Itulah yang bisa Anda manfaatkan untuk mengatasi gigi kuning.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Baru Semalam Gosok Gigi dengan Baking Soda, Pria Ini Kaget Lihat Pantulan Giginya saat Bercermin

Baking Soda untuk Menghilangkan Karang Gigi

Sodium bicarbonate atau dikenal dengan baking soda adalah obat rumahan yang bagus untuk menghilangkan plak dan karang gigi.

Karena baking soda akan menetralkan asam di mulut, sehingga mengurangi jumlah bakteri berbahaya.

Selain itu, baking soda juga membantu memutihkan dan mencerahkan gigi.

Sebuah penelitian The Journal of Clinical Dentistry tahun 2008 menganalisis lima studi klinis dan menyimpulkan baking soda lebih efisien menghilangkan plak daripada produk lainnya.

Caranya: Masukkan sedikit baking soda pada sikat gigi yang basah, lalu sikat gigi dengan itu perlahan. Bilas mulut dan gigi dengan air hangat.

Sebagai alternatif, campurkan 1 sendok teh garam dengan 2 sendok teh baking soda.

Celupkan sikat gigi yang sudah dibasahi, lalu sikat gigi dengan campuran itu.

Gunakan baking soda ini satu atau dua kali dalam seminggu. Jangan lebih karena lama kelamaan dapat merusak enamel gigi.

Artikel ini telah tayang di Serambinews dengan judul Tips Mudah Menggunakan Garam Untuk Memutihkan Gigi