Sajiansedap.com - Beras menjadi bahan pokok yang wajib ada di rumah.
Karena kalau tidak ada beras, pastinya kita tidak bisa membuat nasi untuk dimakan.
Maka dari itu, setiap rumah tangga menyetok beras di rumahnya untuk keperluan sehari-hari.
Menyimpan beras di rumah juga harus kita perhatikan, nih.
Karena terkadang kehadiran kutu beras bisa membuat kita jengkel.
Kutu beras tersebut bisa membuat kualitas nasi jadi tak bagus lagi, dan membuat kita harus membuangnya dulu sebelum memasak nasinya.
Tapi jangan langsung emosi, karena ternyata ada beberapa cara hilangkan kutu beras dengan mudah, loh!
Salah satunya adalah dengan simpan nasi di kulkas selama 7 hari.
Wah, memangnya menyimpan beras di kulkas ampuh?
Menghilangkan kutu beras
Ingin menghilangkan kutu beras ternyata gampang banget, kok.