Heran Lihat Kamar Mandi Mertua Penuh Botol Minyak Sayur, Pas Coba Pulang Ke Rumah, Wanita ini Malah Betah Sampai Mandi Berjam-jam

By Raka, Kamis, 3 Februari 2022 | 11:40 WIB
Hal menakjubkan jika membersihkan kamar mandi dengan minyak sayur (Kolase Freepik)

SajianSedap.com - Kamar mandi merupakan bagian penting dari setiap rumah.

Namun seringkali orang-orang justru tidak peduli akan kondisi kamar mandi.

Bahkan terkadang sampai ada yang harus membersihkan kamar mandi setelah berbulan-bulan lamanya.

Alhasil kamar mandi bisa berubah jadi sarang beragam macam hewan.

Salah satu yang sering muncul adalah kelabang.

Terutama dimusim hujan seperti ini, kelabang kerap kali muncul.

Untuk itu, tidak cukup hanya membersihkan kamar mandi dengan cairan pembersih.

Dibutuhkan bahan tambahan untuk jadi insektisida.

Salah satunya adalah minyak sayur.

Baca Juga: Mulai Malam Ini, Coba Siram Air Garam Ke Kamar Mandi, Esok Harinya Jangan Kaget Kalau Lihat Perubahan Luar Biasa Ini Terjadi, Satu Rumah Dijamin Bakal Heboh

Mengutip Nakita.id, Berikut beberapa bahan semprotan insektisida yang bisa kita buat dan gunakan.

1. Alkohol

Alkohol diyakini bisa membasmi hama.

Untuk itu, Anda dapat membuat semprotan insektisida menggunakan alkohol.

Cara membuatnya masukan satu sendok teh alkohol, minyak sayur, dan satu liter air ke botol semprot.

Setelah itu, tutup botol semprotan lalu kocok agar semua bahan tercampur merata.

Semprotan ini aman digunakan untuk kelabang atau hama lain yang ditemukan di sekitar rumah maupun di kamar mandi.

Namun, Anda perlu berberhati-hati saat menggunakannya.

Artikel berlanjut setelah video berikut ini.

 Baca Juga: Selama Ini Capek-capek Gosok, Tahunya Modal Ampas Kopi Bikin Lantai Kamar Mandi Berkerak Kembali Kinclong, Seisi Rumah Sampai Melongo

Selain itu, jauhkan semprotan tersebut dari jangkauan hewan peliharaan serta anak-anak.

2. Sabun cair

Sabun cair dapat mengeringkan serangga dan hama lainnya saat bersentuhan.

Cara membuatnya campurkan dua sendok makan sabun cuci piring cair dan satu liter air hangat ke dalam botol semprotan, lalu kocok hingga tercampur.

Setelah tercampur, semprot ke celah-celah gelap atau area yang sering didatangi kelabang.

Begitu sabun bersentuhan dengan kelabang, sabun akan mulai mengeringkannya dan mematikanya.

Simpan semprotan di tempat yang mudah diakses dan semprotkan pada kelabang saat muncul.

3. Minyak sayur

Jika kelabang muncul, Anda bisa menyemprotkan semprotan minyak sayur.

Baca Juga: Bukannya Dibuang Ke Tempat Sampah, Wanita Ini Malah Ketagihan Taruh Sisa Kulit Telur di Kamar Mandi, Kok Bisa?

Cara membuat nya yaitu mencampurkan satu sendok makan sabun cuci piring cair, satu cangkir minyak sayur, dan dua gelas air.

Setelah itu, masukkan bahan-bahan tersebut ke botol dan kocok sampai tercampur.

Lalu, semprotkan pada sudut-sudut kamar mandi ulangi setiap 10 hari sampai tidak ada lagi tanda-tanda munculnya kelabang.

Itu dia bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membasmi kelabang dari kamar mandi, jadi kita tidak perlu khawatir lagi.