SajianSedap.com - Kopi adalah minuman yang kepopulerannya tak pernah lekang oleh waktu.
Terbukti kini berjamur kedai kopi yang menyajikan minuman dengan racikan kopi tradisional hingga minuman kopi kekinian.
Dalam proses pengolahan minuman ini, tentu tak lepas dari ampasnya.
Ampas kopi ini tidak bisa dikonsumsi, sehingga akan dibuang begitu saja.
Padahal kandungan antioksidan dalam kopi dan ampasnya juga sama-sama bisa dimanfaatkan.
Salah satunya bisa digunakan untuk keperluan pupuk tanaman.
Pupuk alami dari ampas kopi ini bisa menyuburkan tanaman dan tanah, lo.
Itu karena ampas kelapa mengandung fosfor, potasium, zat besi, kalsium, dan magnesium, yang merupakan nutrisi bagi tanah.
Nah simak berikut ini manfaat dan cara penggunaan ampas kopi untuk tanaman.
Manfaat Ampas Kopi untuk Tanaman
1. Pupuk tanaman
Ampas kopi adalah sumber nitrogen yang sangat baik. Ampas kopi juga mengandung nutrisi penting lainnya seperti fosfor, potasium, zat besi, kalsium, dan magnesium, yang merupakan nutrisi bagi tanah.
Untuk membuat pupuk dari ampas kopi, campur ampas kopi dengan bahan organik lainnya, seperti potongan rumput, daun yang gugur, kompos, atau jerami kering untuk mengurangi kecenderungan lahan untuk saling mengunci dan membentuk penghalang penetrasi air.
Menurut Lisa Ogden di University of Wyoming, AS, tanaman yang merespon dengan baik terhadap ampas kopi termasuk blueberry, kubis, kedelai, pohon buah-buahan, tomat, jagung, mawar, camelia, rhododendron, dan azalea.
Akan tetapi, berhati-hatilah dalam menyebarkannya terlalu bebas di sekitar biji dan bibit, karena kandungan kafein dapat merusak pertumbuhan.
2. Menarik cacing ke kebun
Ampas kopi tidak hanya memperkaya tanah, tetapi juga menarik pembantu taman kecil terbaik dari alam, yakni cacing.
Cacing memperbaiki aerasi tanah, penyaringan air, dan mengeluarkan kotoran yang kaya nutrisi. Namun, jangan taburkan terlalu banyak karena akan membuat tanah terlalu asam.
3. Pembasmi hama alami
Taburkan ampas kopi di sekitar tanaman dan sekeliling taman Anda sebagai pembasmi hama alami seperti semut dan siput.
Healthline menyatakan, meninggalkan atau menaburkan semangkuk ampas kopi di sekitar area tempat duduk luar ruangan dapat berfungsi untuk mengusir nyamuk, lalat buah, dan kumbang.
4. Bahan baku untuk membuat kompos
Gunakan tidak lebih dari 20-35 persen volume ampas kopi dalam tumpukan kompos, karena persentase yang lebih tinggi dapat memiliki efek negatif.
Untuk tujuan pengomposan, ampas kopi dianggap sebagai bahan “hijau” atau kaya nitrogen yang harus diimbangi dengan bahan “coklat” atau kaya karbon yang cukup seperti daun, koran, atau serpihan kayu.
Itulah yang bisa Anda manfaatkan dari ampas kopi untuk menyuburkan tanaman kesayangan Anda.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Kopi untuk Mengatasi Kulkas dan Tempat Sampah Bau
Ingin menghilangkan bau makanan yang tertinggal?
Tempat sampah dapur dan lemari es adalah magnet bagi bakteri, tetapi kopi adalah bahan rahasia hebat lainnya yang dapat membantu menghilangkan bau tak sedap untuk selamanya.
Untuk mencobanya di rumah, yang perlu Anda lakukan hanyalah memasukkan bubuk kopi atau beberapa biji kopi ke dalam cangkir di lemari es Anda.
Kopi adalah penyerap bau yang baik, sehingga dapat digunakan untuk menjaga kesegaran kulkas Anda.
Hal yang sama dapat dilakukan dengan tempat sampah Anda; cukup letakkan satu sendok teh kopi di bagian bawah sebelum Anda memasukkannya ke dalam kantong sampah dan bau tidak sedap akan memudar.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 8 Kegunaan Ampas Kopi di Rumah, Jangan Langsung Dibuang