SajianSedap.com - Resep Sayur Bening Bayam Kembang Tahu yang sehat dan sedap ini mudah banget dibuat.
Dengan cita rasa yang ringan, membuat Resep Sayur Bening Bayam Kembang Tahu ini pasti disuka keluarga di rumah.
Kalau masih belum ada ide untuk pelengkap menu makan malam nanti, contek dan sajikan saja Resep Sayur Bening Bayam Kembang Tahu yang enak ini.
Baca Juga: Butuh Hidangan yang Bisa Hemat Biaya Belanja? Resep Sayur Bening Labu Kuning Ini Jawabannya!
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:1 ikat (175 gram) bayam, disiangi1 lembar kembang tahu, direndam, dipotong-potong3 buah sayap ayam, dipotong-potong8 butir bawang merah, diiris4 siung bawang putih, diiris2 lembar daun salam1 buah wortel, dipotong-potong1 batang daun bawang, dipotong 1 cm1 sendok makan garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh gula pasir1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk1/2 sendok makan bawang putih goreng, diremas-remas untuk taburan1.500 ml air
Cara Membuat Sayur Bening Bayam Kembang Tahu:
1. Didihkan air dan sayap ayam sampai berkaldu. Masukkan bawang merah, bawang putih, dan daun salam. Masa sampai harum.
2. Masukkan wortel. Masak sampai setengah layu.
3. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
4. Masukkan bayam, kembang tahu, dan daun bawang. Masak sampai matang.