Mau Sarapan Tanpa Nasi Namun Bisa Kenyang Lebih Lama? Sajikan Resep Spaghetti Seafood Oriental Ini

By Dwi, Senin, 14 Februari 2022 | 20:00 WIB
Resep Spaghetti Seafood Oriental Ini Sudah Pasti Tidak Ditolak Keluarga Untuk Disantap (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Spaghetti Seafood Oriental yang enak ini bisa kita andalkan untuk menu sarapan istimewa esok hari.

Jika tak ingin sarapan dengan nasi, tapi bikin perut kenyang lebih lama, Resep Spaghetti Seafood Oriental ini bisa jadi pilihan utamanya.

Dibuat dengan aneka bahan pelengkap seperti udang dan cumi, membuat rasa dari Resep Spaghetti Seafood Oriental ini jadi enak banget.

Baca Juga: Resep Spageti Saus Woku Enak, Si Kecil Pasti Senang Kalau Ini Menu Sarapannya

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:200 gram spaghetti direbus3 siung daun bawang, dicincang halus1/2 buah bawang bombay dicincang kasar2 buah cabai kering dicincang kasar150 gram udang sisakan ekornya, kerat punggungnya100 gram cumi iris bulat1/2 buah paprika merah potong panjang1/2 buah paprika hijau potong panjang50 gram jamur merang dibelah dua1 sendok makan saus tiram1 sendok teh kecap ikan3/4 sendok teh garam1/2 sendok teh merica bubuk1 sendok teh gula pasir1/2 sendok teh minyak wijen1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Spaghetti Seafood Oriental:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan cabai kering. Aduk rata. Masukkan udang dan cumi. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan paprika dan jamur merang. Aduk sampai layu.

3. Tambahkan spaghetti, saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.

4. Sajikan dengan taburan wijen.