Gak Perlu Ketergantungan Skincare, Ternyata Jerawat Dapat Diatasi dengan Mudah Pakai Daun Kemangi, Lebih Murah Tanpa Efek Samping

By Gusthia Sasky T, Minggu, 20 Februari 2022 | 17:25 WIB
pakai daun kemangi untuk atasi jerawat (kompas)

SajianSedap.com - Mendengar kata jerawat pasti kita semua bakal pada ketakutan ya.

Jerawat memang jadi salah satu masalah wajah yang gak bisa kita hindari.

Sebab jerawat bisa muncul pada siapa pun.

Baik wanita maupun pria bisa berjerawat.

Nah, untuk mengatasi jerawat, biasanya kita akan menggunakan skincare.

Namun, kadang kali skincare bisa memberikan reaksi tertentu pada kulit wajah.

Bahkan malah bisa bikin jerawat makin parah.

Nah, kalau begitu mending Anda pakai daun kemangi saja untuk atasi jerawat.

Penasaran gimana caranya? Yuk simak artikel ini!

Baca Juga: 24 Jam Jerawat Tamat, Modalnya Cuma Pakai Tomat Dan Gula Pasir, Begini Cara Menggunakannya

Daun Kemangi untuk Atasi Jerawat

Melansir Food NDTV via Nakita.ID minyak kuat kemangi bisa membantu membersihkan kulit dari dalam.

Daun kemangi juga merupakan pembersih kulit yang sangat baik, terutama bagi yang memiliki kulit berminyak.

Kulit yang memiliki minyak berlebih cenderung mudah kotor.

pakai daun kemangi untuk atasi jerawat

Debu, kotoran, polusi dan sel-sel kulit mati lebih mudah menempel di kulit karena minyak.

Bahkan, debu, kotoran, dan sel-sel kulit mati bisa menyumbat pori-pori.

Daun kemangi juga kaya akan sifat anti-inflamasi.

Sifat anti-inflamasi pada daun kemangi ini bisa mengatasi jerawat dan peradangan.

Vitamin C bisa berperan sebagai antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas.

Baca Juga: Rugi Kalau Tidak Coba! Cuma Modal Cuka Apel Bisa Usir Jauh-Jauh Jerawat yang Ada di Wajah, Dijamin Percaya Diri Lagi

Radikal bebas jadi salah satu penyebab masalah kulit seperti kulit kusam hingga berjerawat.

Vitamin C dari daun kemangi yang diaplikasikan ke kulit juga bisa melindungi kulit dari paparan sinar UV.

Manfaat dari daun kemangi ini tidak hanya didapat dari cara dikonsumsi.

Namun juga bisa dibuat dengan cara menjadikan daun kemangi sebagai masker.

Cara membuat masker wajah dari daung kemangi sangat mudah.

Mula-mula, anda perlu menyiapkan bahan berupa daun kemangi, pasta cendana, dan air mawar.

Haluskan bahan-bahan tersebut hingga membentuk pasta.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

 Baca Juga: Tiap Hari Oles Skicare Masih Gak Glowing Juga, Padahal Bekas Jerawat Auto Hilang Seketika Pakai Bawang Bombay, Nyesel Telat Tahu!

Oleskan masker daun kemangi tersebut ke wajah secara merata.

Kemudian diamkan masker kemangi tersebut ke wajah selama kurang lebih 20 menit.

Bilas masker wajah tersebut dengan air dingin untuk mengecilkan pori-pori.

Air Garam Mengurangi Jerawat pada Wajah

Anda bisa memanfaatkan garam untuk mengurangi jerawat di wajah.

Air garam bermanfaat mengurangi dan menyembuhkan jerawat secara signifikan.

Cara menghilangkan jerawat pada wajah tidaklah sulit.

Begini caranya:

1. Pertama, bersihkan wajah dari makeup dan kotoran yang menempel.

Baca Juga: Keisengan Membawa Berkah! Ternyata Cuma Olah Labu Siam Seperti Ini Bisa Usir Jerawat yang Mengganggu, Skincare Mahal Lewat

2. Larutkan 2 sampai 3 sendok makan (sdm) garam dapur dalam panci yang berisi air hangat sebanyak 150 ml.

3. Aduk sampai merata.

4. Hadapkan wajah pada panci yang berisi air garam.

5. Biarkan uap air menghangatkan wajah kita selama 15-20 menit.

Cara ini sangat mudah dan efisien untuk dilakukan dirumah.

Baca Juga: Gak Pernah Beli Skincare Tapi Wajah Bebas Dari Jerawat, Ternyata Modalnya Cuma Pakai Daun Pandan, Sekali Coba Hasilnya Bikin Pangling

Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Nyesel Baru Tahu, Bukan Sekadar Lalapan, Kemangi Ternyata Bikin Kulit Glowing dan Bebas Jerawat, Ini Faktanya