Awalnya Ikut-ikut Tetangga Taruh Irisan Bawang Merah di Sudut Ruangan, Wanita Ini Bahagia Lihat Keluarga Betah Tinggal di Rumah, Kenapa ya ?

By Amelia Pertamasari, Selasa, 22 Februari 2022 | 10:50 WIB
Manfaat meletakkan irisan bawang merah di sudut ruangan. (Annabogush)

Meletakkan irisan bawang merah di sudut kamar atau ruangan mampu membuat udara di sekitar ruangan jadi segar karena debu, racun, dan berbagai penyakit yang mungkin timbul di ruangan akan hilang.

Lalu bagaimana cara penggunaannya?

Kamu hanya cukup menaruhnya di setiap sudut ruangan dan akan mendapatkan khasiat yang menyegarkan kembali dengan melakukan sirkulasi seisi ruangnya.

Siapkan pisau, bawang merah dan mangkuk kecil.

Kemudian, bersihkan bawang merah dan kupas menjadi bagian kecil, letakkan di mangkuk kecil dan letakkan di setiap sudut ruangan.

Ada baiknya jika kamu meletakkan irisan bawangnya setiap hari, dan gantilah irisan tersebut setiap 3 hari sekali.

Dikutip dari Healthy Wild and Free, menaruh irisan bawang merah dapat menjaga kesehatan tubuh karena mampu menyerap virus.

Baca Juga: Sedang Musim Hujan, Coba Nanti Taruh Irisan Bawang Merah di Sudut Ruangan saat Hujan Turun, Siap-siap Sekeluarga Melongo Saat Lihat Hasilnya

Irisan bawang tersebut juga mampu menyerap virus influenza yang bertebaran di dalam ruangan.

Dipercaya bahwa irisan bawang merah bisa menetralisir virus influenza.

Bawang merah memiliki kandungan flavonoid antioksidan yang tinggi, yang mampu menanggulangi berbagai penyakit seperti kolesterol, asma, demam, dan juga menanggulangi berbagai risiko kanker.

Kandungan antioksidan dari bawang merah juga mampu membersihkan serta mengangkat serta menetralisir bau dan kotoran di ruangan sekitar.