SajianSedap.com - Seledri adalah salah satu tanaman herbal yang kerap dimanfaatkan untuk memasak.
Biasanya daun seledri digunakan unutk memberikan sensasi aromatik dan menyegarkan.
Tidak heran jika banyak sajian berkuah menggunakan taburan seledri sebagai topping untuk menggugah selera.
Namun tak hanya dijadikan taburan makanan saja, ternyata selderi juga bisa menjadi salah satu bahan alami yang baik untuk kesehatan saja lho.
Cukup dijadikan air rebusan lalu diminum 2 kali sehari, efeknya ternyata bisa sembuhkan penyakit ini.
Lantas apa manfaat minum air rebusan daun seledri ini?
Khasiat Daun Seledri untuk Kesehatan
Siapa sangka jika hanya merebus sebatang seledri lalu airnya diminum, bisa memberikan efek luar biasa untuk kesehatan.
Salah satunya bisa mengatasi kolesterol tinggi.
Sebenarnya, manusia hanya perlu sejumlah kecil kolesterol yaitu untuk membuat dan memelihara sel-sel saraf serta untuk membuat hormon.Kalau kadar kolesterol dalam pembuluh darah berlebihan, maka sebagian kolesterol itu akan mengendap.
Hal ini memungkinkan terjadinya kalsifikasi atau pengapuran sehingga pembuluh darah tidak elastis lagi, akibatnya, timbul tekanan darah tinggi.Keadaan itu dapat membahayakan, terutama bila sampai menyebabkan pecahnya pembuluh darah.
Bila pengapuran terjadi di pembuluh darah jantung, organ vital ini akan kekurangan pasokan darah sehingga kekuatannya berkurang.Kalau aliran darah sampai tersendat, akan terjadi infark jantung yang membuat denyut jantung tidak teratur atau sama sekali tidak kuat.
Akibatnya bisa fatal.
Nah agar hal ini tidak terjadi, konsumsi beberapa bahan alami bisa jadi solusinya.
Salah satunya adalah daun seledri.
Seledri rupanya bisa jadi solsusi ampuh untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi.Dalam sebuah percobaan, kadar kolesterol dalam hewan percobaan yang diberi rebusan daun seledri ternyata menurun.Di dalam daun seledri terkandung senyawa glukosida, paiin, dan apoil yang memberi aroma khas.Namun, senyawa apa yang berkhasiat menurunkan kadar kolesterol darah belum terungkap.Bila daun ini dipilih sebagai obat, diperlukan sebatang seledri yang direbus dengan satu gelas air hingga mendidih.
Setelah dingin, minumlah air rebusan itu.
Dalam sehari cukup minum satu atau dua kali.
Selain diminum, air rebusan daun seledri ini juga bisa Anda manfaatkan untuk menghilangkan flek hitam.
Seledri Bisa Menghilangkan Flek Hitam di Wajah
Selain paparan sinar matahari, bekas jerawat juga menimbulkan flek hitam.
Dikutip dari Bolastylo.com, seledri mengandung asparagin asam amino dan tirosin,karoten, asam nikotinat, dan minyak atsiri yang bisa membantu menghilangkannya.
Kandungan vitamin dan mineral yang tinggi seperti, vitamin B, vitamin K,E, provitamin A dan asam askrobat juga terdapat pada seledri.
Ini sebabnya seledri dipercaya dapat memutihkan wajah serta menghilangkan flek hitam.Bahan yang perlu disiapkan:
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
- 2 sdm seledri
- 1 sdt perasan lemon
- 200 ml sari cuka apel
Cara membuat juga mudah.
Tuang 200 ml air pada dua sendok makan seledri lalu didihkan.Diamkan rebusan tersebut hingga dingin.Campur dengan satu sendok air perasan lemon dan sari cuka apel saat sudah dingin.Aduk hingga rata dan simpan dalam botol.
Untuk tahan lama, campuran bahan tersebut di dalam kulkas.Cara menggunakannya juga gampang kok.Gunakan ramuan untuk membersihkan muka di pagi dan malam hari.Gunakan secara rutin untuk mendapat hasil yang maksimal.
Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Minumlah Air Rebusan Seledri untuk Kolesterol Tinggi Gara-gara Makan Enak