Sudah Pakai Obat Semprot Masih Muncul Juga, Mending Pakai Timun Buat Usir Kecoa Dari Rumah, Dijamin Kabur dan Gak Bakal Balik Lagi

By Gusthia Sasky T, Minggu, 6 Maret 2022 | 17:10 WIB
Usir kecoa dengan timun (kompas)

SajianSedap.com - Kecoa memang jadi hama yang ditakuti banyak orang.

Bagaimana tidak, kecoa merupakan hewan yang kotor.

Maka itu, kalau kecoa masuk rumah kita pasti bakal dibuat heboh.

Sebab kalau kecoa masuk rumah bisa mengancam kesehatan keluarga.

Maka itu, berbagai cara dilakukan agar kecoa bisa cepat-cepat pergi dari rumah.

Biasanya kita akan menggunakan obat semprot untuk mengusir kecoa.

Namun, kalau terlalu sering dipakai malah bisa memberikan dampak buruk untuk keluarga.

Nah, maka itu mending Anda pakai yang alami saja.

Ya, Anda bisa pakai timun untuk usir kecoa dari rumah loh!

Baca Juga: Jangan Panik, Kecoa Di Rumah Dijamin Bakal Kocar-Kacir dengan Modal Timun, Sekali Coba Hasilnya Bisa Bikin Girang Satu Rumah

Cara Mengusir Kecoa

Untuk membasmi kecoa, kita bisa menggunakan bahan-bahan dapur alami. Selain hemat, cara ini juga sangat aman.

Berikut ini bahan alami yang bisa digunakan mengusir kecoa:

Usir kecoa dengan timun

1. Mentimun

Kecoa ternyata sangat membenci aroma dari mentimun. Jadi jika dapur Anda diserang kecoa, belilah mentimun segar dari pasar tradisional terdekat.

Iris tipis-tipis kemudian tempatkan ke dalam mangkuk kecil-kecil. Letakkan mangkuk di meja makan, di dekat kompor dan di dekat bak pencuci piring.

2. Kayu manis

Aroma kayu manis juga dihindari oleh kecoa dan serangga-serangga hama lainnya. Jadi untuk mengusir kecoa, gunakan saja kayu manis bubuk.

Taburkan kayu manis di bak pencuci piring, di meja dapur dan juga di dalam lemari dapur.

Bahan-bahan alami di atas efektif mengusir kecoa, juga aman karena tak mungkin meracuni bahan makanan yang ada di dalam dapur.

Baca Juga: Berhenti Disiram Air, Ternyata Mengusir Kecoa yang Berkeliaran Di Kamar Mandi Cukup Modal Cangkang Telur, Begini Caranya

3. Air panas dan cuka

Kecoa biasanya akan datang ke tempat yang kotor, lembab, banyak terdapat ceceran makanan dan banyak terdapat barang-barang yang bertumpuk tak teratur sehingga bisa digunakan menjadi sarang.

Nah langkah pertama untuk mencegah kecoa masuk dapur tentu saja adalah dengan selalu menjaga kebersihan dapur.

Melansir dari Eatthis, campuran air panas dan cuka bisa cukup efektif digunakan membersihkan dapur dan mengusir kecoa pergi.

Campurkan cuka ke dalam semangkuk air panas, dan tuang larutan di saluran pembuangan air di dalam dapur untuk membunuh kecoa dan mencegahnya kawanannya masuk kembali ke dalam dapur.

Gunakan pula larutan untuk mengelap permukaan meja dan lemari dapur, tempat-tempat yang biasanya disinggahi kecoa.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Dikasih Tahu Mertua, Cuma Pakai 10 Helai Daun Salam Saja, Kecoa di Dapur Dijamin Auto Kabur, Obat Semprot Bisa Gak Laku

4. Air panas, lemon dan baking soda

Campurkan air panas, perasan lemon, dan sesendok baking soda. Aduk hingga semua larutan tercampur rata.

Tuangkan larutan ke bak pencuci piring dan saluran pembuangan air lainnya di dalam dapur, ke akses-akses yang biasanya digunakan sebagai pintu masuk kecoa.

5. Asam borat dan gula pasir

Anda juga bisa menggunakan bahan kering untuk mengusir kecoa. Yaitu asam borat yang dicampur dengan gula pasir.

Taburkan saja campuran ini ke sudut-sudut dapur dan area yang sering dilalui oleh kecoa. Gula akan memancing kecoa datang, dan asam borat akan dengan segera melumpuhkannya.

6. Minyak esensial

Minyak esensial yang berbau kuat seperti peppermint dan lavender juga bisa digunakan mengusir kecoa.

Campurkan minyak esensial ke dalam sebotol air bersih, kemudian semprotkan larutan ke area-area yang banyak didatangi kecoa.

Baca Juga: Sudah Diusir Tapi Balik Lagi, Padahal Kecoa Dijamin Bakal Langsung Kabur Kalau Pakai Timun, Nyesel Kalau Gak Coba

Cara Salah Membunuh Kecoa

Banyak orang reflek membunuh kecoak dengan cara menginjaknya.

Tahukah bahwa cara itu ternyata sangat berbahaya bahkan bisa mengancam jiwa?

Hal ini diterangkan langsung dokter sekaligus aktris Lula Kamal saat menjadi bintang tamu di acara Hitam Putih, Jumat(31/1/2020) lalu.

Dimana Lula menghimbau agar masyarakat tidak lagi membunuh kecoak dengan menginjaknya.

Sebab dalam tubuh kecoak terdapat bakteri yang sangat berbahaya.

"Pada dasarnya si jeroannya di (kecoak) itu ada bakterinya."

"Jadi kalau sampai kita pakai cara tradisional yang kita injek sampai dia (kecoak) mejret dan ke mana-mana berarti bakterinya juga ke mana-mana."

"Bahaya buat kita," ungkap Lula.

Baca Juga: Makan Hati Lemari Dipenuhi Kecoa, Wanita Ini Iseng Gantung Bumbu Dapur Ini, Hasilnya Serasa Baru Beli Lemari

Lebih lanjut, ia juga mengatakan salah satu bahaya yang terdapat pada perut kecoak adalah cacing halus ayng bisa menyebabkan penyakit.

"Sebenarnya gini, di (kecoak) itu ada macem-macem, termasuk ada kayak cacing alus-alus.

"Yang bisa buat macam-macam penyakit," ucap Lula.

Menurutnya, meski menginjak bisa membuat kecoak mati tapi bukan berarti berbagai bakteri ditubuhnya juga ikut mati.

"Tapi gak segampang itu matinya masalahnya, yang jadi masalah adalah adanya bakteri yang di ususnya kecoak.

"Namanya psedomonas aeruginos, dia itu bisa bikin infeksi saluran kemih, kandung kemih deh ya.

"Juga masalah pencernaan macem-macem. Dari mulai diare, perutnya gak enak rasanya, sampai yang terakhir yang paling parah itu yang namanya sepsis," ucap Lula Kamal.

Perlu diketahui sepsis sendiri memang termasuk ke dalam kondisi medis yang sangat berbahaya karena bisa berakibat kematian.

Menurut National Health Service, di seluruh dunia, seseorang meninggal karena kondisi sepsis setiap 3,5 detik.

Baca Juga: Lebih Efektif Mengusir! Cuma Modal Daun Murah Meriah Ini Bisa Bikin Kecoa Kabur Terbirit-Birit Keluar dari Rumah

Sepsis memiliki gejala yang mirip dengan flu, gastroenteritis (sakit lambung), dan infeksi dada.

Dikutip dari Kompas.com, sepsis merupakan satu dari lima penyebab kematian di dunia.

Sepsis dikenal sebagai keracunan darah, meski jarang terjadi tetapi sangat mengancam jiwa.

Bakteri dan virus menyebabkan infeksi diare atau penyakit paru-paru yang memicu sepsis.

Analisis terbaru ini diterbitkan di jurnal Lancet dan berdasarkan catatan medis dari 195 negara, menunjukkan ada 49 juta kasus per tahun.

Ada pun cara untuk mencegah sepsis seperti menjaga sanitasi yang baik, menggunakan air bersih, akses ke vaksin, dan tentunya menghindari menginjak kecoak secra langsung.

Baca Juga: Ngapain Beli Semprotan Kimia, Tinggal Gantungkan Bahan Dapur Ini Di Jendela Rumah Ternyata Bisa Bikin Kecoa Kabur dan Gak Bakal Balik Lagi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Mudah dan Aman, Ini Cara Mengusir Kecoa dengan Bahan Dapur