Serasa Di Hotel Setiap Hari, Wastafel Kinclong Tanpa Noda Modalnya Cuma Pakai Tepung Terigu, Begini Cara Pakainya Agar Hasilnya Mantap

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Sabtu, 12 Maret 2022 | 07:10 WIB
Rahasia wastafel kinclong seperti di hotel ternyata cuma butuh tepung terigu ()

SajianSedap.com – Ibu-ibu pasti tahu tepung terigu.

Malah terkadang ibu-ibu menyimpan tepung terigu di rumah.

Biasanya tepung terigu disimpan sebagai persediaan.

Maklum saja, tepung terigu memang sangat berguna untuk memasak.

Apalagi jika Anda hobi memasak kue.

Uniknya, tepung terigu nggak hanya bisa dibuat memasak lho.

Tepung terigu juga bisa digunakan untuk membersihkan wastafel.

Kok bisa ya?

Yuk simak artikel berikut ini ya.

Baca Juga: Baru Semalam Suami Gak Sengaja Buang Ampas Kopi Di Wastafel, Esok Harinya 1 Rumah Malah Dibuat Girang dengan Hasilnya yang Sungguh Luar Biasa

Tepung Terigu untuk Membersihkan Wastafel

Tepung terigu ternyata bisa digunakan untuk membersihkan wastafel

Wastafel jadi salah satu bagian dari rumah yang perlu Moms perhatikan kebersihannya.

Sebagai tempat cuci piring, wastafel jadi tempat yang bisa dibilang paling kerap digunakan di rumah.

Kebersihan wastafel bisa mencerminkan kebersihan pemiliknya.

Terlebih bila ada kerabat atau teman yang berkunjung ke rumah, wah harus dipastikan wastafel dalam keadaan bersih ya.

Mungkin Moms bertanya-tanya bagaimana trik supaya bisa membersihkan wastafel dengan benar?

Ternyata bahan untuk membersihkan wastafel secara menyeluruh tidak neko-neko.

Melansir Apartment Therapy cukup menggunakan tepung terigu yang sudah hampir pasti ada di rumah.

Jika tidak ada pun, Anda bisa membelinya di warung terdekat.

Baca Juga: Jangan Ragu Lagi! Atasi Kerak Membandel di Wastafel Dengan Kulit Lemon dan Lihat Hasil Nyatanya, Dijamin Langsung Kinclong

Nyatanya terigu sangat ampuh digunakan sebagai bahan pembersih.

Tapi bagaimana cara menggunakannya ya?

Cara Menggunakan Tepung Terigu untuk Membersihkan Wastafel

Cara menggunakan tepung terigu sebagai pembersih wastafel juga sangat mudah.

Bahan:

- Pembersih dapur, atau cairan sabun dan air panas.

- Kain lap dapur

- Tepung terigu

- Handuk kertas atau kain lembut

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Heran Lihat Istri Tiba-tiba Buang Es Batu ke Wastafel, Lihat Perubahan Tak Terduga ini Cuma Dalam 15 Menit!

Cara menggunakan:

- Anda bisa memulainya dengan mencuci wastafel menggunakan pembersih dapur atau larutan air sabun.

- Setelah selesai mencuci wastafel, Anda perlu menggosok wastafel menggunakan handuk atau kain bersih.

- Gosok wastafel sampai benar-benar kering agar tepung terigu tidak menggumpal bila terkena air pada wastafel.

Tepung terigu yang menggumpal justru membuat proses pembersihan tidak berjalan maksimal.

- Setelah dipastikan wastafel benar-benar kering Anda dapat menaburi wastafel dengan tepung terigu sampai tebal.

- Kemudian Anda bisa menggosok tepung tersebut menggunakan handuk atau kain lembut.

- Teruslah menggosok dan jangan lupa bagian samping, bagian atas saluran pembuangan, dan area lain di mana kotoran suka bersembunyi.

Anda akan melihat serpihan makanan mulai menghilang dan bak cuci piring mulai tampak bersinar.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Makan Hati Saluran Cuci Piring Selalu Mampet, Tahunya Cukup Pakai Garam Langsung Bikin Plong, Gak Perlu Panggil Tukang

Cara ini efektif, lantaran butiran tepung terigu dapat menarik sisa kotoran yang tidak bisa dijangkau oleh spons dan sabun saja.

Supaya wastafel tetap terjaga kebersihannya Anda dapat mengulangi cara ini sebulan sekali.

Mudah sekali kan, Sase Lovers?

Sekarang nggak perlu lagi beli pembersih kamar mandi.

Apalagi sampai panggil tukang.

Solusi wastafel bersih cuma pakai terigu.

Kasih tahu orang-orang tentang tips ini lho.

Yuk sekarang Sase Lovers praktekkan di rumah.

Selamat mencoba!

Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Emak-emak Senang Lantaran Hanya Bermodalkan Tepung Terigu, Wastafel Bisa Mengkilat Seketika Seperti Baru

Baca Juga: Suami Bingung Malam-malam Istri Buang Air Garam ke Wastafel, Hasilnya di Pagi Hari Bikin Kaget Satu Rumah!