SajianSedap.com - Pagi hari adalah saat yang tepat untuk mengeluarkan kotoran dari tubuh.
Namun, terkadang pagi hari juga jadi hal yang menjengkelkan jika Anda mengalami diare atau mencret.
Selain tentunya membuat perut mulas, Anda harus berkali-kali masuk kamar mandi untuk buang air besar.
Tentunya hal ini akan mengganggu aktivitas Anda di pagi hari karena diare.
Biasanya untuk mengatasi diare, mengonsumsi obat jadi pilihan instan untuk mengatasinya.
Namun jika dikonsumsi terus menerus tentu hal ini bukan tanpa efek samping.
Nah, jika Anda mencari obat mencret alami, ternyata beberapa bahan dapur bisa Anda gunakan lho, salah satunya lemon ditambah 2 bumbu dapur ini.
Lalu bagaimana cara membuatnya?
Berikut ulasannya agar Anda bisa membuatnya di rumah.
Baca Juga: Buntil Daun Singkong Recipe, Even Die-Hard Meat Maniacs Will Love This
Obat Alami Diare dari Lemon
Jika lemon sering dikira bisa menyebabkan perut sakit, namun lemon ternyata bisa menjadi salah satu bahan alami untuk mengatasi diare atau mencret.Campuran jus lemon dengan 2 bumbu dapur yakni gula dan garam adalah obat yang populer digunakan oleh banyak orang untuk mengobati gejala diare, seperti dehidrasi.Untuk membuat obat alami ini, Anda hanya membutuhkan setengah lemon, segelas air putih, sejumput garam, dan dua sendok teh gula pasir.Caranya pun mudah yakni peras lemon ke dalam segelas air, lalu tambahkan garam dan gula ke dalamnya, terakhir aduk rata dan kamu bisa meminumnya.Anda bisa menyesap obat alami setiap beberapa menit ketika mengalami diare.