Dikutip dari Kompas.com, berdasarkan riset yang diterbitkan pada tahun 2011, daun kemangi memiliki sifat yang membantu melindungi kulit dari efek penuaan.
Dalam studi tersebut, para ilmuwan menerapkan ekstrak kemangi ke model laboratorium kulit.
Hasilnya, ekstrak kemangi dalam krim kulit topikal dapat meningkatkan hidrasi kulit, mengurangi kerutan, dan melembutkan kulitLantas bagaimana cara menggunakannya untuk menghilangkan flek hitam?Cukup ambil beberapa lembar daun kemangi dan tumbuk hingga halus.
Tambahkan satu sendok madu dan lemon, aduk hingga tercampur rata.
Gunakan sebagai masker, terutama di bagian noda membandel yang ingin Andahilangkan.Diamkan selama 10-15 menit, lalu cuci hingga bersih.Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Tak hanya sekadar bisa menghilangkan flek hitam, daun kemangi ini juga memiliki manfaat lain untuk wajah.
1. Bikin wajah makin glowingDaun kemangi mengandung banyak antioksidan yang membantu membuat kulit jadi lebih glowing bercahaya, nih.Untuk mendapatkan manfaat yang satu ini, Anda bisa mengambil beberapa daun kemangi, tambahkan satu sendok gliserin lalu aduk merata.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.