SajianSedap.com - Resep Keripik Kentang Keju ini bisa bikin kita lupa waktu kalau sudah menyantapnya.
Rasanya gurih banget, dan memiliki tekstur yang renyah, bikin kita jadi tak sadar sudah menghabiskan Resep Keripik Kentang Keju ini dalam jumlah banyak.
Hati-hati mulut jadi sulit berhenti ngemil kalau sudah mencicipi Resep Keripik Kentang Keju yang renyah dan enak ini.
Baca Juga: Resep Keripik Tempe Kencur Enak Dan Renyah Ini Bikin Pengen Disantap Terus
Waktu: 30 Menit
Sajian: 225 Buah
Bahan:500 gram kentang, iris tipis1 sendok teh air kapur sirih1 sendok teh garam500 ml air es, untuk merendam100 gram maizena, untuk taburan 800 ml minyak, untuk menggoreng
Bahan Bumbu:1 sendok teh bawang putih goreng1/8 sendok teh merica bubuk1/2 sendok teh garam
Bahan Toping:1 batang peterseli, cincang halus, peras2 sendok makan parmesan
Cara Membuat Keripik Kentang Keju:
1. Rendam kentang di dalam air es, air kapur sirih, dan bumbu selama 30 menit. Angkat. Cuci bersih. Tiriskan.
2. Letakkan kentang di atas loyang. Taburi peterseli. Panggang hingga kentang dan peterseli kering. Taburi maizena.