SajianSedap.com - Resep Donat Ketan ini bisa jadi ide menu takjil buka puasa yang istimewa untuk di akhir pekan.
Namun tidak hanya sebagai menu takjil, Resep Donat Ketan ini juga cocok disajikan sebagai camilan dengan ditemani segelas teh manis hangat.
Pastinya wajib banget mencoba kenikmatan dan kelembutan dari Resep Donat Ketan ini.
Baca Juga: Sajikan Resep Sate Donat Ungu Isi Keju Leleh Ini Jika Ingin Mencoba Camilan yang Enak Banget
Waktu: 45 Menit
Sajian: 26 buah
Bahan I:50 gram tepung ketan50 ml air mendidih
Bahan II:500 gram tepung bread mix (misal, Ladang Lima)50 gram tepung mocaf100 gram gula pasir1 bungkus (11 gr) ragi instan50 gram susu bubuk2 butir telur1 buah kuning telur30 gram susu evaporated100 gram margarin1 sendok teh garam200 ml air es500 ml minyak, untuk menggoreng
Cara Membuat Donat Ketan:
1. Bahan I, seduh tepung ketan dengan air mendidih sambil diaduk sampai kental. Sisihkan.
2. Campur tepung bread mix, mocaf, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk sampai rata. Masukkan campuran telur dan susu evaporated, sedikit demi sedikit sambil diuleni rata.
3. Masukkan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Masukkan margarin cair dan garam. Uleni sampai 3/4 elastis.
4. Tambahkan bahan I. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit. Kempiskan adonan.
5. Giling tipis adonan setebal 0,7 cm. Plong bulat diameter 7cm. Lubangi tengahnya dengan cetakan bulat kecil. Letakkan di atas loyang yang ditaburi tepung terigu. Diamkan 45 menit.
6. Kumpulkan bagian adonan yang kecil. Gabungkan untuk dilingkarkan. Goreng di dalam minyak padat yang sudah di panaskan hingga matang.
7. Sajikan bersama gula tabur.
Baca Juga: Resep Donat Paha Ayam Enak Ini Bikin Si Kecil Langsung Ogah Jajan Di Luar
Baca Juga: Resep Donat Bayam Keju, Camilan Enak Dan Sehat yang Praktis Dibuat!
Baca Juga: Resep Klasik Donat Kentang Keju, Camilan Lembut Untuk Di Akhir Pekan Dengan Toping yang Super Gurih