Langsung Langsing, Cara Menurunkan Berat Badan Ternyata Cuma Modal Sayuran Murah Meriah Ini, Perut Buncit Bisa Rata Tanpa Diet

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Minggu, 27 Maret 2022 | 06:40 WIB
Perut buncit auto sirna hanya dengan sayuran murah meriah ini (freepik)

Yap, sayuran yang dimaksud adalah bayam.

Sayur bayam kaya akan vitamin dan mineral yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

Salah satu manfaat dari mengonsumsi bayam yang menarik perhatian yaitu dapat membantu menurunkan berat badan.

"Bayam menempati urutan teratas daftar sayuran hijau terbaik untuk menurunkan berat badan karena beberapa alasan," ujar Jenny Champion, MS, RD, CPT seperti dikutip Eat This.

Bayam dapat dijadikan makanan efektif untuk menurunkan berat badan karena termasuk makanan rendah kalori.

Dalam 3,5 ons bayam mentah hanya mengandung 23 kalori.

"Memotong kalori adalah metode kuno dalam menurunkan berat badan dan masih efektif sampai sekarang," tambahnya.

Kemudian bayam juga memiliki kandungan karbohidrat yang rendah.

Baca Juga: Resep Sayur Bayam Tumis Ini Sangat Mudah Dibuat, Rasanya Enak Dan Juga Sehat!

Dalam 3,5 ons bayam hanya mengandung 3,6 gram karbohidrat.

Sayuran hijau satu ini sangat baik dikonsumsi oleh orang yang sedang menjalani diet rendah karbohidrat.

Sementara itu bayam juga termasuk ke dalam sayuran yang tinggi akan serat yang mampu meningkatkan metabolisme tubuh.