Cukup gunakan satu sendok bubur pepaya dan oleskan di dahi. Diamkan beberapa saat dan cuci dahi dengan air dingin.
Nanas
Nanas mengandung bromelain dan vitamin yang membantu menghilangkan keriput di dahi.
Untuk menggunakannya, olah nanas menjadi jus kemudian oleskan di dahi dengan menggunakan kapas.
Lalu, diamkan selama 10 menit, barulah cuci dengan air.
Buah Mangga Atasi Keriput
Ketika wajah sudah keriput maka penampilan anda pun akan terganggu.
Karena kulit wajah yang keriput membuat anda terlihat tua dan tidak terawat.
Tak heran bila banyak sekali orang yang berlomba-lomba melakukan perawatan untuk membuat wajahnya tidak keriput.
Bahkan banyak orang yang rela buang uang puluhan juta untuk sekedar membuat wajahnya tampak awet muda dan bebas tanda penuaan.
Namun, ada juga orang yang tidak melakukan perawatan apapun wajahnya tetap terlihat awet muda meski usianya semakin bertambah.