Bisa Capai Umur 119 Tahun Walau Suka Banget Minum Soda, Wanita Tertua di Dunia Ini Bongkar Makanan Murah yang Buat Tubuhnya Tetap Sehat dan Bugar

By Virny Apriliyanty, Rabu, 30 Maret 2022 | 12:40 WIB
Kane Tanaka (REPRO BIDIK LAYAR VIA TWITTER @???? @tanakakane0102)

SajianSedap.com - Jepang memang dikenal jadi salah satu Negara dengan penduduk tua terbanyak di dunia.

Itu juga karena Jepang memiliki angka harapan hidup yang tinggi.

Rata-rata angka harapan hidup penduduk di Jepang adalah 83,89 tahun - 100 tahun.

Bahkan, wanita tertua di dunia saat ini berasal dari Jepang dan sudah berusia 119 tahun.

Lucunya, si wanita ternyata bisa tetap sehat walau suka banget minum soda, lo.

Nah, ternyata pola makan dan makanan murah ini jadi rahasia sehat dan bugarnya.

Kisah Kane Tanaka

Salah satu penduduk asal Negeri Sakura, Kane Tanaka, bahkan ditetapkan sebagai orang tertua di dunia.

Ia berusia 119 tahun saat ini. Apa rahasianya?

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Perjalanan hidup Kane Tanaka diceritakan oleh cicitnya melalui unggahan di Twitter, Junko Tanaka.

"Pencapaian luar biasa. (Kane Tanaka) mencapai usia 119 tahun," demikian bunyi tweet Junko.