Resep Paha Goreng Panir Wijen, Menu Olahan Ayam Primadona Karena Rasanya Juara

By Dwi, Selasa, 5 April 2022 | 16:00 WIB
Resep Paha Goreng Panir Wijen Ini Pasti Bikin Nafsu Makan Keluarga Meningkat (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Paha Goreng Panir Wijen bertekstur renyah ini dijamin bisa bikin nafsu makan keluarga meningkat.

Resep Paha Goreng Panir Wijen ini juga hadir dengan rasa yang enak, dan juga mudah dibuat.

Jadi jika tak ingin repot membuat menu makan malam, Resep Paha Goreng Panir Wijen ini bisa jadi pilihannya.

Baca Juga: Sajikan Resep Ayam Goreng Telur Asin Enak Ini Untuk Suguhan Istimewa Namun Mudah Dibuat Saat Imlek

Waktu: 30 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:6 buah paha ayam bawah1 sendok teh air jeruk lemon1/2 sendok teh garam1/4 sendok teh merica bubuk1/2 sendok makan kecap inggris500 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Pencelup:75 gram tepung terigu1/4 sendok teh garam150 ml air es

Bahan Pelapis (aduk rata):100 gram tepung terigu75 gam tepung roti kasar1 sendok teh wijen putih

Cara Membuat Paha Goreng Panir Wijen:

1. Lumuri ayam dengan air jeruk lemon, garam, merica bubuk, dan kecap inggris. Tusuk-tusuk dengan tusuk sate. Biarkan 1 jam dalam lemari es.

2. Pencelup, campur tepung terigu, garam, dan air es. Aduk rata.

3. Celup ayam ke dalam pencelup. Gulingkan di atas bahan pelapis.

4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

Baca Juga: Siapkan Nasi Putih yang Banyak Sebelum Menghadirkan Resep Ayam Goreng Kremes Rebon Untuk Makan Malam

 Baca Juga: BERITA POPULER : Dari 1 Tepung Ini Jadi Rahasia Ayam Goreng Tepung Bisa Garing sampai Manfaat Makan Nasi Sisa Kemaren dari Muda

 Baca Juga: Dibocorkan Mantan Pegawai KFC, Ternyata 1 Tepung Ini Jadi Rahasia Ayam Goreng Tepung Bisa Garing Seharian Walau Sudah Dingin

 Baca Juga: Baru Tahu Sekarang, Sebelum Masuk Penggorengan, Daging Ayam Harus Direndam Garam, Hasilnya Bikin Seisi Rumah Malas Jajan

 Baca Juga: Untung Punya Tetangga Tukang Masak Resto, Ternyata Begini Cara Masak Ayam Goreng Ungkep Bisa Lembut dan Tidak Keras, 1 Trik Ini Rahasianya