Dikasih Tahu Tukang Kayu, Ternyata Bisa Usir Tuntas Rayap Cuma Modal Air Garam, Begini Cara Pakainya yang Gampang Banget

By Virny Apriliyanty, Kamis, 31 Maret 2022 | 11:10 WIB
Hanya dengan melarutkan air garam dan sabun cuci piring, rumah Anda akan terbebas dari rayap ()

SajianSedap.com - Semua pasti tahu kalau kehadiran rayap di rumah bisa jadi mimpi buruk.

Soalnya, rayap yang kecil itu bahkan bisa menghancurkan pondasi rumah yang kokoh.

Rayap tak hanya memakan perabotan rumah yang terbuat dari kayu, namun terkadang juga bisa memakan kain, baju bahkan sepatu.

Selain itu, membunuh rayap juga tak mudah karena keberadaanya yang tersembunyi.

Tapi ternyata, ada cara mengusir rayap cuma pakai air garam, lo.

Dijamin, efeknya ampuh banget dan wajib dicoba di rumah.

Cara Menghilangkan Rayap dengan Garam

Di Amerika Serikat saja, kerugian pemilik rumah dan bisnis yang diakibatkan serangan rayap mencapai 2 miliar dollar AS per tahun, dikutip dari Home Guides SF Gate, Jumat (25/2/2022).

Kehadiran rayap di rumah tidak boleh dianggap enteng.

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Anda bisa menghubungi pembasmi hama profesional untuk membantu membasmi rayap.

Akan tetapi, ada juga cara alami yang dapat digunakan untuk mengusir rayap di rumah, yakni menggunakan garam.

Nah, bagaimana cara membasmi rayap dengan garam? Berikut penjelasannya.

Pertama, cari titik masuk rayap.

Ini mungkin retakan di fondasi atau pelat beton yang berbatasan dengan rumah, lubang di dinding atau lubang di pasangan bata.

Anda mungkin akan melihat sayap yang terlepas dan mungkin rayap itu sendiri.

Campurkan air hangat dan garam dengan perbandingan yang sama dalam stoples, dan aduk sampai garam larut.

Airnya harus sangat asin. Rayap menghindari garam, termasuk tanah yang asin, jadi semakin banyak garam, semakin baik.

Isi spuit dan suntikkan air asin ke titik masuk rayap.

Baca Juga: Jangan Nunggu Pintu dan Jendela Rumah Rusak, Usir Rayap Sekarang Juga Cuma Pakai Bawang Putih, Bakal Musnah Seketika!

Tuangkan di tanah di sekitar titik masuk di dekat tanah juga.  

Jika rayap menjelajah ke dalam larutan garam, mereka akan mengalami dehidrasi dan akhirnya akan mati, menurut Green Dragon Pest Solutions.

Aplikasikan larutan garam ke area sekitar rumah sebagai tindakan pencegahan.

Mengatasi Rayap di Rumah dengan Air Sabun

Mulai hari ini jangan langsung membeli obat serangga untuk mengusir rayap.

Ternyata Anda bisa menyelamatkan perabotan dir umah dari rayap dengan menggunakan air sabun.

Mungkin terkesan aneh, namun ternyata cara ini ampuh usir rayap dari rumah lho.

Caranya mudah banget kok.

Anda bisa menyiramkan air sabun pada aliran pernapasan rayap.

Baca Juga: BERITA POPULER : Cara Mengatasi Bak Mandi Menguning dan Penuh Kerak Sampai Cara Usir Rayap dengan Daun Murah Meriah

cara mengusir rayap di rumah

Jadi tinggal semprot saja cairan sabun ke seluruh perbotan kayu yang diserang oleh rayap.

Dalam beberapa saat, rayap bisa pergi dengan sendirinya.

Tinggal campur saja sabun cair atau sabun batang yang ada di rumah dengan air, lalu semprot ke bagian tempat yang ada rayap.

Mengapa sabun?

Sabun sendiri merupakan zat yang mengandung basa.

Hal ini akan membuat serangga merasa tidak nyaman berada di sarangnya.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Bikin Sakit Hati Karena Doyan Buat Rusak Pintu dan Jendela, Usir Rayap Cukup Modal Daun Murah Meriah Ini Sekarang Juga

Selain pakai air sabun, Anda juga bisa mengunakan sabun cuci piring.

Cara lain membasmi rayap yang muncul di berbagai tempat di rumah adalah menyemprotkan campuran air garam dan sabun cuci piring.

Dikutip dari Kompas.com, masukkan air sebanyak satu gayung ke wadah baskom, lalu masukkan satu bungkus garam kira-kira sekitar 100 gram.

Selanjutnya, masukkan sekitar 200 mililiter sabun cuci piring ke dalam baskom berisi air dan garam.

Aduk-aduk sampai keduanya larut.

Setelah itu, masukkan ke botol semprot dan semprotkan ke tempat-tempat yang dihinggapi rayap.

Larutan ini bisa mengganggu sistem komunikasi rayap dan membuat mati.

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Cara Membasmi Rayap dengan Garam"