Sering Menyerang Saat Puasa, Atasi Panas Dalam Hanya Dengan Modal Teh Celup, Begini Caranya Biar Tenggorokan Plong

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Senin, 4 April 2022 | 18:45 WIB
Panas dalam bisa disembuhkan dengan teh celup ()

SajianSedap.com – Saat ramadhan, panas dalam seringkali menyerang tubuh.

Anda akan merasakan rasa panas dari tubuh Anda.

Biasanya panas dalam disebabkan karena beberapa hal.

Pola makan yang salah bisa menjadi penyebab panas dalam.

Mungkin Anda terlalu sering makan makanan berminyak dan panas yang bisa menyebabkan panas dalam.

Nah jika sudah begini, Anda harus mengatasinya.

Tapi Anda nggak perlu beli obat dulu ya.

Panas dalam bisa diatasi dengan teh celup saja lho.

Penasaran gimana caranya?

Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights

Teh Celup untuk Mengatasi Panas Dalam

Teh celup yang digunakan seperti ini bisa menyembuhkan panas dalam

Di semua rumah pasti akan menyediakan teh.

Entah teh celup ataupun teh tubruk.

Memang teh menjadi minuman sehari-hari masyarakat Indonesia.

Apalagi ketika Ramadhan, teh menjadi minuman wajib ketika berbuka puasa.

Nah bagi Anda yang punya teh celup, Anda bisa memanfaatkannya untuk panas dalam lho.

Tak jarang panas dalam bisa menyebabkan sariawan juga.

Teh celup akan mengatasi sariawan akibat panas dalam.

Atasi sariawan dengan cara mengompres bagian yang sakit atau luka dengan kantong teh celup yang sudah Anda seduh.

Baca Juga: Suami Heran Kok Teh Celup Diguyurkan Ke Rambut, Setelah Keluar Kamar Mandi Malah Takjub Dengan Perubahannya, Auto Disayang Setiap Hari!

Daun teh bermanfaat untuk melawan peradangan sekaligus meredakan nyeri.

Kompres selama 15 sampai 20 menit kira-kira sebanyak tiga kali sehari.

Selain itu, masih banyak bahan lain yang bisa Anda gunakan untuk meredakan panas dalam.

Bahan Lain untuk Mengobati Panas Dalam

1. Kumur air garam

Berkumur dengan larutan garam bisa membantu meredakan sakit tenggorokan dan sariawan akibat panas dalam.

Siapkan segelas air putih hangat dan campurkan dengan satu sendok teh garam.

Untuk mengobati sakit tenggorokan, berkumurlah sambil mendongak.

Sedangkan untuk mengusir sariawan, Anda bisa berkumur di area yang sakit.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Cuma 20 Menit! Oles Teh Celup ke Wajah, Wanita Ini Langsung Melongo Lihat Efeknya, sampai Bengong

Anda bisa berkumur selama 20 sampai 30 detik lalu buang airnya, jangan ditelan.

Ulangi berkumur air garam setiap beberapa jam sekali untuk hasil yang efektif.

2. Madu

Dalam berbagai penelitian, madu ternyata ampuh untuk melegakan berbagai masalah tenggorokan.

Jadi, kalau tenggorokan mulai terasa sakit atau kering, segera minum madu murni.

Anda bisa mencampurnya dengan teh, air hangat, atau diminum begitu saja.

Madu juga bisa jadi solusi bibir kering sampai pecah-pecah.

Nah, oleskan madu pada bibir Anda.

Hal ini untuk menjaga kelembapan alaminya.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Awalnya Coba-coba Letakkan Teh Celup Di Kulkas, Setelah Didiamkan Semalaman, Wanita ini Malah Teriak Kegirangan Lihat Hasilnya

3. Makan sayur dan buah

Sayur dan buah kaya akan kandungan serat, vitamin, dan mineral yang berkhasiat untuk melancarkan pencernaan.

Selain itu, sayur dan buah juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh.

Pilih sayur dan buah yang warnanya terang dan pekat untuk kandungan nutrisi terbaik.

Misalnya sayur bayam, kangkung, wortel, terong, dan brokoli.

Stroberi, pepaya, apel, dan anggur juga baik untuk mengobati panas dalam.

Untuk menambah asupan serat dan vitamin, konsumsi buah-buahan seperti apel dan anggur dengan kulitnya.

Nah itu dia berbagai cara untuk mengobati panas dalam.

Selamat mencoba.

Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Cara Alami Meredakan Panas Dalam

Baca Juga: Heran Lihat Suami Selalu Gantung Teh Celup Bekas di Dapur, Wanita Ini Malah Melongo Dapurnya Jadi Bebas Hewan Menjijikkan, Kok Bisa?