Emak-Emak Jangan Sampai Tidak Tahu, Coba Campurkan Jahe saat Masak Nasi, Jangan Kaget saat Buka Tutup Rice Cooker

By Marcel Mariana, Kamis, 7 April 2022 | 12:40 WIB
Nasi dicampur dengan jahe (Kompas)

Salah satunya adalah memasak nasi dengan jahe.

Mungkin banyak orang yang tak tahu trik masak nasi dengan jahe ini, tapi percayalah trik masak nasi seperti ini bisa membuat satu keluarga sehat dan panjang umur.

Meski tidak banyak orang yang tahu, masak nasi dicampur jahe merupakan resep turun temurun dari Vietnam.

Orang-orang Vietnam memang suka masak nasi dengan jahe karena membuat rasa nasi jadi lebih enak.

Selain enak dan membuat nasi jadi lebih harus, yuk simak manfaat masak nasi dengan jahe!

Baca Juga: Praktis Cuma 10 Menit, Waktu Sahur Geprek Jahe Lalu Direbus dan Minum Airnya, Jangan Kaget Satu Keluarga Bisa Pangling saat Lebaran Tiba!

Diketahui jahe merupakan salah satu bumbu dapur yang biasa digunakan untuk memasak.

Tapi, jahe sendiri juga salah satu obat yang sudah terkenal di pengobatan alternatif.

Ini karena jahe memiliki kandungan yang bisa menyehatkan tubuh kita.

Dalam satu ruas jahe, terdapat kandungan vitamin C.

Jahe juga memiliki sifat antioksidan yang sangat tinggi sehingga bisa menangkal radikal bebas.

Jahe juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita, hal ini tentu sangat bagus dicoba di tengah pandemi seperti ini.