Resep Es Anggur, Pilihan Minuman Segar Dari Aneka Buah Untuk Buka Puasa Nanti

By Dwi, Jumat, 15 April 2022 | 15:00 WIB
Resep Es Anggur, Minuman Segar Untuk Buka Puasa yang Tak Boleh Sampai Dilewatkan (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Es Anggur ini sebenarnya tidak hanya menggunakan buah anggur sebagai bahan utama pembuatannya.

Melainkan menggunakan aneka buah segar seperti semangka dan stroberi, sehingga rasa dari Resep Es Anggur jadi super segar.

Pas banget deh menghadirkan Resep Es Anggur segar ini sebagai minuman buka puasa sore nanti.

Baca Juga: Resep Es Avocado Kelapa Kopi, Minuman Segar yang Rasanya Begitu Mewah

Waktu: 20 Menit

Sajian: 2 Gelas

Bahan:300 gram anggur hijau, buang biji200 ml air2 sendok makan madu300 gram es batu, hancurkan

Bahan Buah:100 gram melon, keruk bulat100 gram semangka, keruk bulat100 gram anggur hijau, iris halus75 gram stroberi, potong 4 bagian75 gram markisa, ambil buahnya

Cara Membuat Es Anggur:

1. Blender anggur, air, dan madu. Tambahkan buah.

2. Sajikan bersama es batu.

Baca Juga: Resep Es Buah Soda Berempah Super Segar, Minuman Buka Puasa yang Paling Digemari