Banjir Keringat Digosok dari Pagi Sampai Sore, Kerak Hitam Di Panci Ternyata Bisa Lenyap Dalam 5 Menit Cuma Modal Satu Potong Irisan Lemon

By Raka, Jumat, 13 Mei 2022 | 11:50 WIB
Ilustrasi lemon (foodinjars.com)

Cara ini cocok untuk membersihkan panci antilengket.

Caranya, tuangkan air ke dalam panci dan taruh kembali di atas kompor, panaskan hingga mendidih.

Jika panci yang gosong juga terdapat minyak di dalamnya, tambahkan sedikit sabun cuci piring ke dalam air sebelum dididihkan.

Air sabun akan membantu melembutkan serpihan yang terbakar, dan panasnya akan membantu melonggarkan semuanya, jadi lebih mudah untuk menggosok hingga bersih setelah air mendingin.

Pakar kebersihan Jolie Kerr memperingatkan agar tidak menggunakan apapun selain sabun cuci piring dan air untuk bahan-bahan tersebut, terutama jika Anda memasak dengan Teflon, karena lapisannya bisa terkikis.

Baca Juga: Rugi Banget Kalau Tidak Coba! Cuma Pakai Beras dengan Lemon Bisa Bikin Panci Gosong Kembali Bersih Kinclong

4. Beras

Tak perlu bingung kerak di panci susah hilang.

Coba ambil segenggam beras di dapur.

Bagaimana cara membersihkan panci dengan beras?

Untuk membersihkan kerak bagian dalam panci, masukkan segenggam beras dan irisan jeruk lemon yang cukup banyak ke dalam panci.

Tambahkan sedikit air hangat dan biarkan beberapa saat.

Setelah itu lalu guncang-guncangkan panci.

Beras berfungsi sebagai bahan unutk menggangkatkerak dari panci.

Sementara itu, lemon sebagai cairan asam penghilang kerak.

Setelah mengguncangnya, kerak akan berjatuhan sedikit demi sedikit.

Jadi mulai saat ini jangan asal gosok panci saatada keraknya.

Penggosokkan yang terlalu keras bisa membuat lapisan mengelupas.

Jika termakan bisa membahayakan kesehatan.