Ngapain Langsung Panik! Inilah Makanan yang Bisa Redakan Begah usai Buka Puasa, Dijamin Gak Ganggu Jam Tarawih

By Marcel Mariana, Rabu, 13 April 2022 | 17:40 WIB
Mengatasi perut begah selama puasa (Pixabay)

Dilansir dari Healthline, alpukat merupakan buah yang kaya akan nutrisi yang dilengkapi dengan folat dan vitamin C, serta vitamin K.

Bukan cuma itu, alpukat juga tinggi kandungan serat, yang membuatnya bergerak lambat di saluran cerna dan membantu mencegah sembelit hingga perut begah.

2. Yoghurt

Menghindari kekenyangan saat berbuka, cobalah makan yogurt, karena dilengkapi dengan probiotik, bakteri yang penting dalam kesehatan perut.

Probiotik juga dapat mengatasi perut begah dan distensi perut, yang disebabkan oleh kondisi yang memengaruhi usus besar.

3. Jahe

Jahe merupakan salah satu jenis rempah yang terkenal mempunyai kemampuan untuk mengatasi masalah pada saluran cerna.

Misalnya, sejumlah penelitian menunjukkan kalau jahe dapat mempercepat pengosongan perut, sehingga dapat membantu mengatasi perut begah setelah berbuka puasa.

Baca Juga: Tetap Sehat Selama Bulan Puasa Dengan Hindari Menu Buka Puasa dan Sahur Ini, Semua Demi Kesehatan Jantung

4. Pisang

Jadi buah yang paling sering ditemui di meja makan, pisang ternyata juga dapat membantu mengatasi perut begah.

Ini karena pisang merupakan buah yang menjadi sumber serat terbaik. Dalam satu buah pisang ukuran sedang saja, terdapat 3 gram serat.