Satu Indonesia Salah Besar, Hentikan Cuci Wajan dengan Sabun Cuci Piring Kalau Tidak Mau Kantong Jebol, Jangan Nekat Lagi

By Marcel Mariana, Selasa, 26 April 2022 | 16:40 WIB
Dilarang cuci panci dengan sabun cuci piring (GH (goodhouskeeping.com)dan kompas)

Mencuci wajan besi cor

Aturan ini secara teknis sering diperdebatkan.

Beberapa ada yang menyebut mencuci wajan besi cor dengan sabun cuci piring baik, tapi sebagian yang lain tidak.

Jika ingin menggunakan sabun cuci piring untuk mencuci wajan, hindari menggunakannya terlalu sering. Sebagai gantinya, gunakan minyak dan garam.

Baca Juga: Lebaran Nanti Bakal Bikin Keluarga Kepo, Perhiasan Emas Bisa Kinclong Seperti Baru Cuma Modal Direndam Pakai 1 Bahan Ini, Coba deh!

Mesin pencuci piring

Anda mungkin tergoda untuk memasukkan sabun cuci piring ke mesin pencuci piring jika kehabisan detergen pencuci piring, tetapi jangan melakukannya.

Meski keduanya dapat membersihkan piring, formulanya benar-benar berbeda dan campuran sabun cuci piring yang sangat berbusa dapat merusak mesin atau paling tidak menyebabkan gelembung yang keluar dari mesin pencuci piring.

Dimasukkan ke mesin cuci

Sabun cuci piring tidak diformulasikan untuk digunakan pada mesin cuci.

Menggunakannya untuk mencuci pakaian dengan mesin cuci dapat menyebabkan lebih banyak busa daripada yang dapat ditangani omesin Anda.

Namun, sabun cuci piring tidak masalah digunakan untuk membersihkan noda pada kain yang lebih kuat, tetapi bukan yang halus seperti sutra.