Cairan Pembersih Belum Tentu Bisa, Kaca Jendela Kusam Bisa Kinclong dan Mengkilap Cuma Diusap Pakai Cuka dan 1 Bahan Dapur Ini, Lebih Ampuh!

By Amelia Pertamasari, Sabtu, 30 April 2022 | 16:40 WIB
Membersihkan kaca jendela dengan cuka dan tepung jagung. (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

SajianSedap.com - Berbagai elemen harus dirawat dan dijaga kebersihannya agar selalu awet dan tahan lama.

Salah satu yang perlu diperhatikan adalah kaca jendela rumah.

Sebab tak hanya untuk melindungi kesehatan, kaca jendela juga bisa menjadi perhatian jika tampak kotor.

Kaca jendela biasanya menjadi kusam atau kotor karena terpapar debu, udara, dan lainnya.

Jika sudah nampak kotor, tentu itu membuat rumah terlihat buruk.

Nah, Anda harus segera membersihkannya bukan?

Cara membersihkan kaca jendela pun cukup gampang dan bisa Anda lakukan tanpa repot.

Hanya bermodalkan bahan dapur seperti berikut ini Anda bahkan bisa mendapatkan hasil yang kinclong dan mengkilap.

Nah simak berikut ini caranya.

Baca Juga: Gak Pakai Tenaga! Ternyata Kaca Jendela Buram Bisa Bersih Kinclong Cuma Modal Koran dan Air Cuka, Emak-Emak Pasti Loncat Kegirangan

Cara Membersihkan Kaca Jendela Kusam

Anda membutuhkan ember, spons, squeegee, dan dua hingga empat kain bersih. Anda juga bisa menyiapkan cuka putih, botol spray, dan tepung jagung.