SajianSedap.com - Mendengar kata keriput para wanita pasti sudah ketar-ketir ya.
Bagaimana tidak, keriput jadi salah satu masalah yang ditakuti.
Sebab keriput memang bisa mengganggu penampilan kita.
Sebenarnya keriput bukan hanya bisa muncul di area wajah saja loh.
Ya, keriput juga bisa muncul di tangan kita loh.
Nah, kadang kali kita suka bingung bagaimana cara mengatasi keriput di tangan.
Memang ada krim yang bisa kita pakai, namun harganya mahal dan belum tentu ampuh.
Makanya mending Anda coba pakai bahan dapur ini saja untuk hilangkan keriput di tangan.
Penasaran apa bahan dapur tersebut? Yuk kita cari tahu!
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Cara Hilangkan Keriput Di Tangan
Sebetulnya sangat sederhana, kita dapat merawat tangan dan mengembalikan kerusakan yang terjadi dengan satu bahan alami ini.
Silakan ikuti instruksi sederhana ini yang akan membuat keriput di tangan lenyap dan tangan menjadi tampak muda.
Telur
Telur digunakan untuk meningkatkan elastisitas kulit.
Pertama, pisahkan putih telur dan mencampurkannya dengan 1 sendok makan madu.
Setelah itu, oleskan campuran ini di tangan dengan sikat halus dan biarkan mengering lalu cucilah dengan sabun dan air. Kentang
Kentang adalah bahan alami yang luar biasa dan kuat yang akan membuat tangan menjadi halus seperti sutra.
Pertama, kita harus membeli kentang ukuran sedang dan memanggangnya.
Kemudian hancurkan kentang dengan garpu dan tambahkan 2 sendok makan minyak zaitun, 2 sendok makan madu dan susu, lalu simpan di kulkas.
Oleskan 2-3 kali seminggu dan biarkan selama 15 menit, lalu cuci tangan dengan air dan sabun.
Rosehip oil
Minyak ini akan memberikan elastisitas pada kulit yang menua.
Caranya pijat tangan setiap hari dengan minyak ini.
Buah Mangga Atasi Keriput
Ketika wajah sudah keriput maka penampilan anda pun akan terganggu.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Karena kulit wajah yang keriput membuat anda terlihat tua dan tidak terawat.
Tak heran bila banyak sekali orang yang berlomba-lomba melakukan perawatan untuk membuat wajahnya tidak keriput.
Bahkan banyak orang yang rela buang uang puluhan juta untuk sekedar membuat wajahnya tampak awet muda dan bebas tanda penuaan.
Namun, ada juga orang yang tidak melakukan perawatan apapun wajahnya tetap terlihat awet muda meski usianya semakin bertambah.
Menyebalkannya lagi, tanda penuaan seperti keriput bukan hanya bisa muncul saat usia semakin bertambah.
Kini anda yang usianya masih 20-an saja berpotensi memiliki kerutan di wajahnya.
Orang yang usianya masih muda kemudian memiliki kerutan di wajah cenderung tidak percaya diri.
Maka dari itu, kali ini kami ingin berbagi tips bagaimana cara menghilangkan keriput di wajah hanya dengan bahan alami.
Salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan keriput adalah mangga.
Melansir dari Boldsky, mangga memiliki kandungan antioksidan.
Kandungan antioksidan itu lah yang ampuh untuk melawan tanda-tanda penuaan.
Cara menghilangkan keriput di wajah, anda tinggal olah aja mangga menjadi masker wajah.
Nah berikut cara mengolah mangga menjadi masker wajah:
1. Kupas beberapa buah mangga yang sudah matang
2. Kemudian cuci bersih buah mangga
3. Haluskanlah buah mangga tersebut menggunakan blender
4. Anda juga bisa campurkan yogurt ke dalam adonan masker wajah tersebut
Pasalnya, yogurt memiliki kandungan seng dan asam laktatnya dapat mengencang pori-pori serta membuat kulit tampak cerah dan bersinar.
5. Setelah itu cuci wajah sampai bersih dan aplikasikan masker mangga tersebut ke muka secara merata
6. Diamkan beberapa saat supaya menyerap ke kulit wajah kemudian cuci bersih menggunakan sabun.
Dengan cara tersebut dijamin wajah anda akan lebih awet muda dan bebas keriput.
Mudah kan? Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di TribunBali.com dengan judul, Ingin Buat Kulit Tangan Yang Keriput Jadi Mulus Lagi? Coba Langkah Mudah Ini