Bukannya Menakut-nakuti, Tapi Sering Kencing Di Malam Hari Bisa Jadi Pertanda Penyakit Mematikan Ini, Semua Orang Wajib Waspada

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Jumat, 13 Mei 2022 | 18:10 WIB
Sering kencing di malam hari bisa jadi pertanda penyakit ini (pixabay/bzndenis)

SajianSedap.com – Setiap hari pasti kita akan buang air kecil atau kencing.

Tak terkecuali kita akan kencing di malam hari.

Memang sepertinya kencing di malam hari tidak berbahaya.

Tapi bagaimana kalau terlalu sering kencing di malam hari?

Sase Lovers nggak boleh menyepelekanya lho.

Terlalu sering kencing di malam hari bisa jadi pertanda tertentu.

Bisa jadi penyakit mematikan ini sudah bersarang di tubuh Anda.

Waduh penyakit apa ya kira-kira?

Simak terus penjelasannya di artikel ini ya.

 Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve

1. Infeksi Saluran Kemih

Salah satu tanda dari infeksi saluran kemih adalah sering kencing di malam hari

Kemungkinan pertama adalah Anda menderita infeksi saluran kemih.

Penyakit ini umumnya ditandai dengan sering buang air kecil.

Ketika mengalami infeksi, infeksi luar memasuki tubuh dan menyebabkan peradangan (pembengkakan) pada sistem kemih.

Selain itu, ada juga gejala lain yang dirasakan.

Anda akan merasa kesakitan ketika kencing karena infeksi tadi.

Bahkan bisa jadi sering buang air kecil menjadi pertanda kanker kandung kemih lho meskipun kemungkinannya sangat kecil.

Jadi segera periksakan diri ya kalau Anda mengalami beberapa gejala.

Periksakan diri sebelum terlambat ya Sase Lovers.

Baca Juga: Seumur Hidup Makan Rambutan Tapi Gak Tahu, Cuma Modal 5 Biji Rambutan, Bisa Hempas Penyakit Mematikan Ini dari Tubuh

2. Diabetes

Mungkin Anda tidak akan menduga penyakit yang satu ini.

Sekilas diabetes tidak ada hubungannya dengan kencing di malam hari.

Namun kenyataannya kedua hal ini saling berhubungan.

Baik diabetes tipe 1 maupun 2, tubuh Anda tidak dapat mengontrol kadar gula darah.

Akibatnya, ginjal akan bekerja keras untuk membuang kelebihan cairan (termasuk kadar gula darah) dalam tubuh.

Karena itu, orang dengan diabetes biasanya akan sering kencing di malam hari.

Hal ini tentu bukan jadi rahasia lagi di kalangan tenaga medis lho.

Anda juga patut waspada mulai sekarang.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Baru Tahu Sekarang, Kalau Kencing Rasakan Hal Ini , Ternyata Pertanda Kanker Serviks, Bisa Jadi Malapetaka!

3. Gangguan Prostat

Jika Anda laki-laki dan sering kencing di malam hari, sebaiknya mulai sekarang Anda patut waspada.

Prostat dengan ukuran normal kurang lebih akan seukuran bola golf.

Nah orang yang memiliki ukuran jauh lebih akan sangat rentan terkena gangguan prostat.

Prostat yang besar dapat memberi tekanan pada sistem kemih Anda.

Hal ini akan menyebabkan sering buang air kecil.

Kondisi seperti Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) atau pembesaran prostat, semuanya cukup umum dan dapat diobati oleh dokter Anda.

Kalau Sase Lovers menyadari ini, segera ke dokter ya.

Jangan ragu ke dokter kalau Anda merasakan hal yang sudah disebutkan.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Tolong Cek saat Kencing, Jika Termukan Ciri-ciri Waspada Gejala Penyakit Ginjal Menyerang Tubuh, Terutama Para Wanita!

4. Kehamilan

Anda perempuan, sering buang air kecil, dan ada tanda kehamilan lainnya?

Selamat! Bisa jadi Anda benar-benar hamil.

Kondisi ini biasanya terjadi jika bayi di kandungan sudah cukup besar.

Hal ini nggak berbahaya dan sangat normal lho.

Menariknya, Anda akan lebih sering mengalami ini pada trimester 1 dan 3 lho.

Sase Lovers nggak usah takut ya kalau mengalami ini saat hamil.

Bayi juga akan “membuang cairan” yang akan ikut bersama kencing sang ibu.

Semoga bermanfaat ya Sase Lovers.

Artikel ini pernah tayang di Cleveland Clinic dengan judul Urination: Frequent Urination

Baca Juga: Duh, Sering Kencing Malam Hari Ternyata Berbahaya, Begini Cara Mengatasinya Biar Tidak Jadi Kebiasaan