Punya Tubuh Sehat dan Bugar Murah Banget, Cuma Rebus Jahe, Serai, dan Gula Merah Lalu Minum Airnya Hangat-hangat, Cobain deh!

By Amelia Pertamasari, Selasa, 17 Mei 2022 | 10:10 WIB
Manfaat air rebusan serai, jahe, dan gula merah untuk kesehatan. (Tribunnews)

Air rebusan jahe dan sereh juga bisa dijadikan sebagai diuretik alami.

Diuretik akan membuat kita lebih sering buang air kecil, sehingga tubuh mampu mengeluarkan kelebihan cairan atau sodium melalui urine.

Obat diuretik biasanya diresepkan untuk pasien yang mengalami gagal jantung, gagal hati, dan edema.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Coba Rebus Kunyit, Serai, Jahe dan Jeruk Nipis Selama 10 Menit dan Minum Airnya Hangat-Hangat, Jangan Kaget Setahun Kedepan Bebas Biaya Dokter

4. Membantu menjaga kadar kolesterol

Baik jahe maupun serai bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida yang didapatkan dari makanan tidak sehat.

Perlu diingat, agar manfaat ini bisa didapatkan secara maksimal, Anda juga perlu menjaga pola makan.

5. Mencegah berbagai penyakit berbahaya

Baik jahe maupun serai, merupakan rempah yang kaya akan antioksidan.

Antioksidan adalah senyawa yang dapat melindungi tubuh dari paparan radikal bebas berlebih.