Cara alami lain untuk mengusir cicak adalah dengan memelihara kucing.
Kucing cenderung menyukai hewan kecil yang bergerak lincah seperti cicak dan kecoak.
Cara ini terbilang efektif untuk mengurangi populasi cicak di dalam rumah.
Biasanya, kucing akan menangkap dan bermain-main dengan cicak sampai cicak itu mati.
4. Gunakan cairan pemutih
Selain untuk mencuci baju, cairan pemutih juga bisa Anda gunakan untuk mengusir cicak.
Tuangkan cairan pemutih di area yang sering dihinggapi cicak.
Cicak membenci aroma bahan kimia yang berasal dari cairan pemutih atau aroma lain yang dianggap dapat berbahaya.
Nah itulah beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk mengusir cicak.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Cara Membasmi Cicak yang Berkeliaran di Rumah