Cita Rasa Gurih Dari Resep Sunpia Kacang Ini Seolah Mampu Menghipnotis Lidah

By Dwi, Rabu, 25 Mei 2022 | 14:00 WIB
Resep Sunpia Kacang, Camilan Seru yang Bikin Pengen Ngemil Terus (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Sunpia Kacang yang super gurih ini pasti langsung diserbu keluarga begitu kita sajikan di meja makan.

Bahan isian dari Resep Sunpia Kacang ini dibuat dengan dua bahan saja, yaitu kacang tanah yang disangrai dan gula pasir.

Kalau masih bingung mau membuat camilan untuk keluarga di siang hari, bisa banget mencontek Resep Sunpia Kacang ini.

Baca Juga: Resep Bola Kentang Kornet, Snack Nikmat Untuk Disantap Saat Bersantai Bersama Keluarga

Waktu: 45 Menit

Sajian: 150 Gram

Bahan:8 lembar kulit lumpia, dipotong 5x5 cm1 1/2 sendok makan tepung terigu protein sedang dan 2 sendok makan air, dilarutan untuk perekat500 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Isi (aduk rata):100 gram kacang tanah tanpa kulit, disangrai, dihaluskan1 sendok makan gula pasir

Cara Membuat Sunpia Kacang:

1. Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi. Rekatkan sisi kiri dan kanan dengan larutan tepung terigu. Gulung.

2. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering.

Baca Juga: Resep Martabak Mini Udang, Camilan Lezat yang Bikin Kita Jadi Sulit Berkata-Kata