Mantan Pegawai Laundry Akhirnya Buka Suara, Ini Rahasia Cara Mencuci Baju Agar Warnanya Tak Pudar, Bumbu Dapur ini Jadi Kuncinya

By Ulfa, Jumat, 20 Mei 2022 | 07:25 WIB
Cara mencuci pakaian berwarna agar tidak luntur (Myimagine/Shutterstock via Insider)

SajianSedap.com - Mencuci pakaian adalah kegiatan yang harus kita lakukan setiap minggu.

Minimal kita harus mencuci pakaian seminggu dua kali.

Karena kalau dibiarkan menumpuk, pakaian akan bau dan bisa saja warnanya berubah.

Nah, permasalah saat mencuci baju juga adalah saat pakaian berwarna cerah atau gelap yang kita punya lambat laun akan luntur.

Karena baju memudar bisa jadi membuat kita malas untuk memakainnya lagi dan akhirnya dibiarkan begitu saja.

Nah, biasanya baju dengan warna gelap akan lebih mudah memudar dibandingkan terang.

Coba lihat celana atau baju hitam Anda, akibat keseringan dipakai warnanya menjadi lebih pudar.

Harusnya hitam pekat dan bisa dipakai untuk acara, kini hanya bisa digunakan di rumah atau disimpan saja di dalam lemari.

Daripada hal itu terjadi pada baju yang lain, Anda harus mengetahui cara mencuci baju agar warnanya tidak pudar berikut ini, nih!

Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve

Cara mencuci baju agar warnanya tidak pudar pun gampang banget, kok!

Ya, ternyata ada bahan alami yang ternyata berguna untuk menjaga keawetan warna pada pakaian.

Apa itu?

Daripada penasaran, yuk simak langkah-langkah mencuci pakaian agar tidak pudar berikut ini.

Cara Mencuci Pakaian Agar Warnanya Tak Pudar

Cuci Pakaian

1. Cuci Bagian Dalam Dulu

Untuk langkah pertama dalam cara mencuci baju agar warna awet yaitu mulai mencuci pada bagian dalam terlebih dahulu.

Setelah bagian dalam barulah bagian luar demi warna tidak cepat memudar.

Baca Juga: Mantan Pegawai Laundry Buka Mulut, Begini Cara Cuci Handuk Dekil Supaya Tampak Seperti Baru Lagi, Cuma Air Hangat!

2. Cuka

Nah, bumbu dapur cuka ini ternyata bisa berguna menjaga warna pakaian agar tetap awet.

Anda gunakan cuka ini saat mencuci baju menggunakan tangan.

Caranya, campurkan setengah cangkir cuka ke dalam air rendaman baju yang berisi detergen.

Diamkan selama 5 menit dan bilaslah menggunakan air bersih.

3. Hindarkan dari Paparan Sinar Matahari Langsung

Saat menjemur pakaian, usahakan pada tempat yang tidak terkena sinar matahari secara langsung.

Paparan sinar matahari ke baju secara langsung akan membuat pakaian cepat memudar.

Artikel berlanjut setelah video berikut.

Baca Juga: Hasilnya Gak Kalah Dari Laundry, Mulai Sekarang Tambahkan Perasan Lemon Saat Mencuci, Setelah Dijemur Serasa Punya Baju Baru Lagi

4. Keringkan dengan benar

Saat kamu mengeringkan baju di bawah sinar matahari langsung, pastikan untuk memposisikan bagian dalam baju berada di luar.

Pengeringan udara sebenarnya merupakan sebuah pilihan yang lebih baik.

Dengan pengeringan udara berarti kamu juga memperpanjang umur warna pakaian kamu.

5. Air Dingin

Menggunakan air dingin untuk mencuci pakaian merupakan teknik jitu untuk mencegah memudarnya warna pakaian.

Mencuci dengan air panas hanya akan membuat warna pakaian kamu pudar dan kusam.

Cara ini merupakan cara yang mudah dan sederhana untuk mencegah warna pakaian cepat pudar.

Bagaimana, mudah bukan?

Semoga bermanfaat!

Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Jangan Sampai Nyesel Tidak Tahu Faktanya, Cara Mencuci Baju Agar Warnya Tidak Pudar Ternyata Cukup Pakai Bumbu Dapur Satu Ini

Baca Juga: Heran Lihat Istri Cuci Baju Segala Pakai Air Panas, Setelah Kering Hasilnya Malah Bikin Kaget 1 Rumah, Jadi Gak Perlu Laundry Lagi!