SajianSedap.com - Pare merupakan salah satu sayuran yang cukup populer untuk dijadikan berbagai olahan.
Meski memiliki rasa yang pahit, tetap saja tidak sedikit yang menggemari pare ini sebagai santapan.
Tak hanya disantap jadi hidangan, pare juga kerap dijadikan obat herbal untuk membantu mengatasi berbagai macam penyakit.
Pare dipercaya mampu membantu mengatasi asam urat bahkan hingga kanker.
Karena itu sayang sekali jika Anda melewatkan begitu saja pare ini dalam daftar makanan Anda.
Nah, jika Anda ingin menyanpat pare namun tidak menyukai rasa pahitnya, ternyata ada cara cepat menghilangkan pahit pare kok.
Tak perlu menggunakan tanah liat seperti kebanyakan orang untuk menghilangkan pahit pare.
Anda hanya membutuhkan bahan dapur ini.
Lantas apa bahan dapurnya dan bagaimana caranya? berikut ulasannya.
Cara Menghilangkan Pahit pada Pare
Dalam buku "SajianKu VOL 16/I/2014: Serba-Serbi Tips Seputar Sayuran, Cara Masak Daging Kambing" (2014) karya Team Dapur Lezat terbitan Mediantara Infopersada memaparkan tips mengolah pare agar tidak pahit.