Baju Dekil Bisa Kayak Baru Lagi, Modal Masukan Bahan Dapur Ini Ke Mesin Cuci Bisa Sulap Warna Pakaian Jadi Cerah Lagi, Yuk Coba!

By Gusthia Sasky T, Senin, 23 Mei 2022 | 09:25 WIB
Baju dekil bisa jadi kayak baru dengan bahan dapur ini. (Pexels)

Jika tidak ingin menggunakan pelembut kain komersial beraroma berat, Anda bisa menggunakan cuka putih suling. Cuka dapat melembutkan kain secara alami dan tidak meninggalkan residu pada cucian.

Cukup tambahkan satu setengah cangkir cuka putih ke siklus bilas terakhir. Jika menyukai aroma, tambahkan beberapa tetes minyak esensial seperti lavender ke dalam botol cuka.

Kurangi serat kain dan bulu hewan peliharaan

Dengan menggunakan satu setengah cangkir cuka suling putih saat membilas cucian atau pakaian dapat membantu mencegah serat kaian dan bulu hewan peliharaan menempel pada pakaian.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

 Baca Juga: Mantan Pegawai Laundry Akhirnya Buka Suara, Ini Rahasia Cara Mencuci Baju Agar Warnanya Tak Pudar, Bumbu Dapur ini Jadi Kuncinya

Cuka juga membantu menghilangkan serat kain yang berlebihan jika secara tidak sengaja mencuci pakaian gelap dengan beberapa handuk penghasil serat.

Melawan bau ketiak

Isi botol semprot dengan cuka putih suling murni dan simpan di ruang mencuci untuk menghilangkan bau keringat dan noda pada pakaian.

Semprotkan cuka langsung pada pakaian bagian dalam area ketiak dan biarkan bekerja setidaknya selama sepuluh menit sebelum memasukkan pakaian ke mesin cuci.

Jika kain terasa kaku sebelum dicuci, gunakan sikat berbulu halus untuk memecah residu. Cuka membantu memotong sisa deodoran yang tertinggal pada pakaian dan mencegah bagian ketiak menguning.