Wanita Satu Indonesia Pasti Girang Kalau Tahu, Cuma Pakai Baking Soda Ternyata Bisa Hempas Noda Darah Di Sprei Sampai Tuntas, Begini Caranya

By Gusthia Sasky T, Rabu, 25 Mei 2022 | 10:40 WIB
Baking soda untuk bersihkan noda darah di sprei (Sprei)

SajianSedap.com - Sprei memang selalu digunakan ya.

Apalagi kalau bukan untuk melapisi kasur.

Nah, karena sering digunakan untuk tidur sprei pun lama-lama akan kotor.

Mulai dari debu dan noda pasti bakal nempel di sprei.

Bahkan kadang kali ada noda yang bisa bikin kita takut.

Ya, apalagi kalau bukan noda darah karena menstruasi. 

Noda darah memang gak mudah dibersihkannya.

Apalagi kalau noda darah tersebut sudah nempel lama.

Namun, jangan khawatir karena Anda bisa kok hempas noda darah di sprei dengan tuntas pakai baking soda.

Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities

Cara Bersihkan Noda Darah Di Sprei

Dilansir dari IDEAonline, cobalah beberapa cara mudah ini untuk membersihkannya.

1. Segera bersihkan dengan air dingin

Sesegera mungkin bilas noda dari kain menggunakan air dingin.

Lepaskan seprai dari kasur terlebih dahulu, kemudian bilas noda menggunakan air dingin.

Jangan gunakan air panas agar noda tidak menempel semakin kuat pada kain.

Baking soda untuk bersihkan noda darah di sprei

2. Baking soda

Baking soda ternyata juga bisa membantu membersihkan noda darah di seprai.

Baking soda adalah bahan yang cukup mudah ditemukan dan harganya relatif murah.

Baca Juga: Hitungan Menit Bisa Langsung Kinclong, Bersihkan Noda Kopi dan Teh pada Cangkir Cukup Direndam Pakai Bahan Dapur Ini, Dijamin Hasilnya Seperti Baru

Caranya, siapkan seprai yang bernoda dan air dingin, kemudian tuangkan baking soda yang sudah dicampur dengan sedikit air ke bagian kain yang terkena noda, kemudian diamkan selama 30 menit.

Kemudian, gosok dengan bantuan kain bersih atau lap.

3. Sampo

Sampo yang biasa Anda gunakan untuk membersihkan rambut ini mengandung formula yang efektif dalam menghilangkan noda darah dengan sempurna.

Caranya mudah kok, sikat lembut seprai dengan sampo, kemudian bilas hingga bersih.

4. Campuran garam dan sabun pencuci piring

Campurkan 2 sendok makan garam dan satu sendok makan sabun pencuci piring.

Lembapkan bagian seprai yang terkena noda terlebih dahulu dengan air dingin, kemudian rendam dalam campuran sabun.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.

 Baca Juga: Bikin Licin Kalau Dipel, Noda Minyak di Lantai Dapur Bersihkan Pakai Bahan Ini, Gak Bakal Kepleset Lagi

Tunggu selama 15 sampai 30 menit, kemudian bilas noda menggunakan air dingin.

Anda juga mengganti sabun pencuci piring dengan sampo dalam campuran ini.

Selamat mencoba.

Cara Bersihkan Noda Di Sofa dengan Cepat

Melansir intisari-online.com, berikut ini 5 langkah membersihkan sofa yang terkena tinta hanya dengan menggunakan cuka:

1. Serap noda menggunakan tisu atau kain bersih

Segera setelah kita tahu noda tinta mengenai sofa, cari tisu atau kain bersih.

Lalu, serap noda menggunakan tisu atau kain bersih tersebut.

Ingat, seraplah noda yang masih baru tanpa menggosok-gosoknya, karena hal itu justru akan membuat noda menyebar.

Baca Juga: Skincare Di Rumah Sampai Utuh Tak Terpakai Lagi, Gak Nyangka Segampang Ini Hempas Noda Bekas Jerawat dengan Timun, Cobain Deh

Upayakan menyerap noda sebanyak mungkin.

Setelah noda terserap, maka mulailah membersihkan sisi luar menuju pusat noda.

Jika tisu atau kain sudah terlalu kotor, gantilah dengan tisu atau kain yang baru.

2. Teteskan cuka pada titik yang mencolok

Jika langkah di atas sudah dilakukan secara maksimal dan masih ada noda tersisa, maka lanjutkan dengan meneteskan cuka pada noda yang mencolok.

Cuka bekerja secara ajaib pada noda tinta. Hal ini karena komponen asetat pada cuka membantu menghilangkan noda secara efektif.

Selain itu, cuka juga dapat digunakan pada tipe sofa apapun, aman digunakan, serta lembut di tangan dan ramah lingkungan.

3. Buat larutan cuka

Jika langkah di atas masih belum mampu membersihkan noda di sofa, maka selanjutnya buatlah larutan cuka.

Baca Juga: Hitungan Menit Wajan Gosong Bisa Kinclong, Ternyata Cuma Pakai Saus Tomat Saja, Begini Triknya Kalau Mau Nyoba

Campurkan 1 sdm sabun pencuci piring, 2 sdt cuka putih dan 1 gelas air ke dalam mangkuk kecil.

Selanjutnya, usapkan larutan pada area yang terkena noda dengan menggunakan kain yang lembut.

Gosoklah noda di sofa tapi jangan terlalu keras agar noda tidak menyebar.

Biarkanlah selama 10 menit untuk mendapatkan hasilnya.

4. Bersihankan cuka dengan kain dan air dingin

Gunakan kain lembut yang direndam dengan air dingin untuk membersihkan larutan cuka.

Lap area yang kita usap dengan larutan cuka secara menyeluruh hingga larutan cuka hilang sepenuhnya.

5. Gunakan handuk kering untuk menyerap air

Jika noda masih tersisa, ulangi proses yang telah dilakukan.

Baca Juga: Gak Perlu Beli Baru, Noda Kuning Pada Bantal Bisa Lenyap Seketika dengan Lakukan Langkah Mudah Ini, Tak Usah Ke Tempat Laundry Lagi

Anda bisa mencoba metode lain untuk menghilangkannya.

Misalnya dengan penggunaan kondisioner bahan kulit (hanya untuk sofa berbahan kulit).

Baca Juga: Emak-emak Bakal Girang Kalau Tahu, Noda Minyak di Tembok Dapur Ternyata Bisa Hilang Pakai Tepung Maizena Dicampur 2 Bahan Ini

Artikel ini telah tayang di Idea Online dengan judul, Engga Perlu Susah-susah, Tinggal Siapkan Garam dan Sabun Cuci Piring, Noda Menstruasi di Sprei Hilang Sekejap!