Kandungan dalam Air Beras
Saat kita mencuci beras, tak bisa dipungkiri ada zat-zat yang terkandung dalam beras seperti asam amino, vitamin B dan E, mineral, serta zat antioksidan ikut keluar dan terbawa air.
Padahal, kandungan-kandungan tersebut jika kita manfaatkan ternyata bisa membantu meregeneresasi kulit.
Tapi yang perlu diingat adalah jangan menggunakan air cucian beras pertama kali ya, Moms.
Pasalnya, pada air cucian beras yang pertama masih terdapat debu dan kotoran yang mungkin menempel pada beras.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Jadi, pertama bilas beras seperti biasa.
Lalu tambahkan air untuk cucian kedua sedikit saja.
Cuci beras dan gosok hingga air beras berubah warna sedikit menjadi agak putih.
Saring air cucian beras tersebut dan gunakan untuk membasuh wajah.