Iseng-Iseng Buang Malah Dapat Berkah! Cukup Biarkan Minuman Soda di Dalam Toilet Selama 30 Menit, Jangan Kaget Lihat Hasil Setelah Dibilas

By Marcel Mariana, Senin, 13 Juni 2022 | 10:52 WIB
Minuman soda bisa bersihkan kamar mandi (Tribunnews)

Mengutip Kompas.com, noda berkerak pada permukaan kloset toilet dapat dibersihkan dengan menggunakan Coca-Cola.

Caranya, tuangkan sekaleng penuh Coca-Cola di permukaan kloset hingga permukaan kloset tertutup sepenuhnya.

Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :

 Baca Juga: Resep Mi Goreng Ikan Daun Jeruk Enak, Menu Sarapan Dengan Aroma yang Begitu Memikat

Kemudian, diamkan selama setidaknya satu jam agar cairan soda tersebut bekerja menghilangkan noda.

Setelah itu, gosok kloset dengan sikat sampai bersih, lalu selesaikan dengan menyiram kloset.

Solusi Menghilangkan Karat pada Panci

Bahan stainless steel banyak dipilih orang untuk perabotan rumah tangga karena tahan lama, antikarat, dan tampilannya yang lebih cantik daripada bahan aluminium maupun tembaga.

Meski dikenal sebagai bahan antikarat, bukan berarti peralatan yang terbuat dari stainless steel tidak akan pernah mengalami karat.

Bahan stainless steel yang sering tertutup minyak saat memasak ataupun berada di tempat lembap, seperti kamar mandi, akan rentan berkarat.

Kalau sudah begini, barang berbahan stainless steel tidak akan tampil indah tagi dan berbahaya bagi kesehatan.