SajianSedap.com - Siapa yang suka makan bawang putih kukus?
Ya, selain ditambahkan pada masakan sehari-hari, kita bisa dapatkan manfaat bawang putih dengan dimakan langsung, loh.
Apalagi manfaat bawang putih sudah tak diragukan lagi untuk kesehatan.
Biasanya kita hanya akan menambahkan bawang putih pada masakan dengan cara dicincang dan makan dengan sayur atau daging.
Tapi, coba deh mulai sekarang cuma makan bawang putih kukus saja.
Karena disebutkan bahwa bawang putih kukus untuk penderita hipertensi itu bagus, loh!
Masa, sih?
Bawang Putih Kukus untuk Penderita Hipertensi
Memakan bawang putih langsung memang masih terasa asing bagi kebanyakan orang.
Rasanya yang kuat bisa tak cocok dengan lidah kita.
Tapi, kalau dicoba dari sekarang bisa berikan efek menakjubkan, loh!