SajianSedap.com - Resep Kacang Panjang Tumis Krecek yang sedap ini adalah menu olahan sayuran yang bisa jadi inspirasi menu pelengkap praktis andalan untuk makan siang.
Dengan tambahan taoco, membuat Resep Kacang Panjang Tumis Krecek yang mudah dibuat ini hadir dengan rasa yang mantap.
Kalau butuh inspirasi menu pelengkap praktis dengan rasa nikmat, contek saja Resep Kacang Panjang Tumis Krecek enak ini.
Baca Juga: Resep Oseng Kacang Panjang Taoco, Menu Super Sederhana yang Rasanya Bisa Bikin Tergila-Gila!
Waktu: 20 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:15 lonjor kacang panjang, dipotong 3 cm6 butir bawang merah, diiiris2 siung bawang putih, diiris2 buah cabai hijau besar, potong 1 cm2 buah cabai merah besar, potong 1 cm2 lembar daun salam2 cm lengkuas, memarkan2 sendok makan taoco300 ml santan, dari 1/4 butir kelapa1/2 sendok teh gula pasir3/4 sendok teh garam75 gram krecek2 sendok makan minyak, untuk menumis
Cara Membuat Kacang Panjang Tumis Krecek:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai hijau, cabai merah, daun salam, dan lengkuas hingga harum.
2. Tambahkan taoco. Aduk hingga harum.
3. Masukkan kacang panjang. Aduk sampai layu. Tuang santan, gula, dan garam.
4. Masukkan krecek. Masak hingga bumbu meresap. Angkat.