Baru Semalam Rendam Seledri Lalu Dipakai Cuci Muka, Wanita Ini Dibuat Syok dengan Perubahan Luar Biasa di Wajahnya

By Idam Rosyda, Senin, 4 Juli 2022 | 06:10 WIB
cuci muka dengan air rendaman seledri bisa menghatasi wajah berminyak (SajianSedap)

SajianSedap.com - Seledri jadi salah satu tanaman yang kerap digunakan untuk memasak.

Biasanya seledri ini dipakai sebagai penambah aroma masakan, terutama masakan berkuah.

Sehingga penggunaannya sekadar jadi pelengkap.

Namun lebih dari itu, rupanya diam-diam seledri juga punya manfaat lain loh.

Tak hanya sekadar pelengkap makanan, tapi juga bisa jadi bahan alami untuk perawatan kecantikan.

Seledri rupanya bisa dijadikan air rendaman lalu digunakan untuk cuci muka.

Meski hal ini tidak lazim dilakukan, rupanya seorang wanita telah mencoba membuktikan manfaat cuci muka dengan air rendaman seledri.

Lantas apa saja manfaat cuci muka dengan air rendaman seledri ini?

Berikut ulasan lengkapnya.

Baca Juga: Rahasia Sehat Ada di Tukang Sayur, Asam Urat Bakal Tuntas Cuma dengan Rajin Kunyah Sayur Hijau Ini, Cukup Modal Rp5 Ribu!

Manfaat Cuci Muka dengan Air Rendaman Seledri

Melansir dari Steemit, seorang perempuan bernama Zalina membagikan pengalamannya mencuci wajah dengan air rendaman seledri.Zalina mengatakan kalau dirinya mencuci wajah dengan air rendaman seledri dan mendapatkan hasil menakjubkan.Pertama, Zalina menjelaskan kalau mencuci wajah dengan air rendaman seledri mampu mengatasi kulit berminyaknya."Sayuran ini tidak cuma bagus untuk menutrisi rambut, tapi juga berguna untuk mengatasi kulit wajah berminyak," ungkap Zalina.Tidak cuma itu, berkurangnya minyak di wajahnya juga tidak membuat kulit Zalina terasa kering.Kedua, perepuan ini  mengungkap kalau cuci wajah dengan air rendaman seledri juga baik untuk mencegah penuaan dini.Pasalnya, seledri punya kandungan bermanfaat seperti mineral, kalsium, dan fosfor yang berguna menjaga keremajaan kulit.Kandungan omega-6 pada seledri juga membuat kulit terasa lebih kenyal.